Kang Hengki Pastikan Stok Kebutuhan Pokok di Bandung Barat Aman Tiga Minggu Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H

- 2 April 2023, 00:12 WIB
Kang Hengki Pastikan Stok Kebutuhan Pokok di Bandung Barat Aman Tiga Minggu Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H
Kang Hengki Pastikan Stok Kebutuhan Pokok di Bandung Barat Aman Tiga Minggu Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H /Humas KBB /

BERITA KBB- Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan memastikan stok kebutuhan pokok di wilayahnya pada tiga minggu jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H aman.

Terlebih, Pemkab Bandung Barat, kata Kang Hengki terus memantau keberadaan stok pangan dengan menggelar Operasi Pasar Murah (OPM).

Hal ini dilakukan untuk membantu kebutuhan pokok masyarakat di saat puasa Ramadhan 2023 tiba. Di mana harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan harga pada beberapa komoditas tertentu.

Baca Juga: Respon Nagita Slavina Saat Raffi Tanya Tipe Pasangan Desy Ratna Sari

"Hingga saat ini stok bahan kebutuhan pokok di Bandung Barat masih relatif aman meski beberapa mengalami kenaikan harga," katanya pada kegiatan Operasi Pasar Murah (OPM) di Kec. Padalarang, Sabtu 1 April 2023.

Pada OPM kali ini, Kang Hengki mendistribusikan sebanyak 3.095 paket sembako bersubsidi dan menjual gas LPG 3 Kg dengan harga agen.

Selain itu, pihaknya juga menyediakan counter khusus penukaran uang baru pecahan Rp.2000 dan Rp.5000 yang bekerjasama dengan Bank BJB Cabang Padalarang.

Baca Juga: Honorer Tidak Dapat THR Tahun Ini, PNS Hanya Terima THR dan Gaji K-13 Sebesar 50%

Sebagaimana diketahui bahwa untuk Ramadhan tahun ini, Pemerintah Kab. Bandung Barat telah menyiapkan 28.000 paket sembako bersubsidi untuk kegiatan pasar murah yang ditujukan bagi masyarakat kurang mampu yang lebih membutuhkan.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x