Drainase Tersumbat, Banjir Cileuncang Sergap Jalan Raya di Lembang

- 27 September 2020, 18:53 WIB
Banjir cileuncang di depan Pasar Panorama Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (27/9/2020)
Banjir cileuncang di depan Pasar Panorama Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (27/9/2020) /ISTIMEWA

BERITA KBB – Banjir cileuncang menyergap kawasan kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu 27 September 2020. Banjir yang dipicu hujan deras menyebabkan air dari drainase meluap ke jalan raya.

Banjir cileuncang tersebut di antaranya terjadi di sekitar Pasar Panorama Lembang. Sejak pukul 15.00 WIB, air meluber ke jalan lantaran drainase di depan pasar terlalu kecil.

Warga di sekitar Pasar Panorama Lembang Wawan Saepudin mengatakan, banjir tersebut terjadi karena saluran drainase di depan pasar terlalu kecil. Belum lagi sampah yang dibuang ke drainase membuat saluran tersumbat.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Ice Cream' Dari Blackpink ft Selena Gomez yang Viral di TikTok Berikut Terjemahannya

"Banjirnya itu karena drainase tersumbat sampah dan memang ukurannya kurang ideal. Banjirnya sekitar 50 centimeter, terus banyak sampah juga," ujar Wawan.

Air banjir tersebut mengeluarkan bau tak sedap karena bercampur dengan limbah dari pasar. Pengendara motor yang melintas terpaksa mengangkat kaki demi menghindari cipratan air yang bisa membuat gatal.

"Kita coba bersihkan sampahnya biar banjir tidak semakin parah. Kalau semakin parah, lalulintas bisa macet total, sekarang saja macetnya cukup panjang. Kasihan juga pengendara, karena banjirnya bikin gatal," tuturnya.

Baca Juga: Diplomat Muda Indonesia Ini mampu Menjawab dengan Elegan Tentang Tuduhan Pelanggaran HAM di Papua

Selain di Panorama, banjir juga terjadi ruas Jalan Maribaya, Desa Kayuambon, Kecamatan Lembang, KBB. Penyebabnya sama, yakni akibat drainase yang tidak berfungsi dengan baik.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x