BERITA KBB - Mendengarkan musik seperti Mozart saat belajar ternyata berpengaruh pada tugas akademik yang dikerjakan oleh siswa.
Kesimpulan tersebut didapat dari riset yang dilakukan oleh Maudee dan Tasya, siswa kelas XII Darul Hikam Secondary Lembang.
Riset yang dipresentasikan pada kegiatan Mini Thesis Defense Presentation Secondary 6 itu, fokus meneliti efek musik Mozart pada siswa SMA yang mengerjakan tugas matematika.
Baca Juga: TK 2 Darul Hikam Rancaekek Kenalkan Konsep Islamic Montessori
Menurut Maudee dan Tasya, hasil dari riset tersebut disimpulkan bahwa siswa yang mengerjakan tugas matematika sambil mendengarkan musik Mozart cenderung lebih stabil dibandingkan yang tidak mendengarkannya.
"Mendengarkan musik sambil belajar itu ternyata membuat siswa lebih rileks, meningkatkan mood belajar, mengurangi stres, hingga meningkatkan kinerja otak," kata Tasya pada wartawan, di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa, (1/10/2024).
Kegiatan presentasi itu sendiri menurut Wakasek Bidang Kurikulum Muhammad Panji Ginanjar merupakan salah satu syarat kelulusan yang wajib diikuti setiap siswa.
Baca Juga: Maulid Nabi, Momen Siswa SD 1 Darul Hikam Teladani Akhlak Rasul
"Untuk tahun ini peserta berjumlah 30 siswa dan dibagi 16 kelompok, setiap kelompoknya ada yang berdua, ada yang sendiri, karena dipisah antara ikhwan dan akhwat," ujarnya.