Parah! 250 Juta Penduduk China Terinfeksi Virus Covid-19, Jadi Pandemi Yang Terburuk Di Dunia

- 25 Desember 2022, 17:25 WIB
Parah! 250 Juta Penduduk China Terinfeksi Virus Covid-19,  Jadi Pandemi Yang Terburuk Di Dunia
Parah! 250 Juta Penduduk China Terinfeksi Virus Covid-19, Jadi Pandemi Yang Terburuk Di Dunia /REUTERS/Thomas Peter

BERITA KBB - Penyebaran Virus Covid-19 di China semakin merebak hingga menjangkiti lebih dari 250 juta penduduk China.

Dilansir dari akun Instagram @faktanyagoogle pada hari Minggu (25/12/2022) angka tersebut merupakan yang terbanyak sepanjang pandemi Covid-19 sejak tahun 2019 lalu.

Data tersebut telah tercantum dalam catatan rapat internal pejabat kesehatan di China.

Ada setidaknya 18 persen penduduk yang terjangkit virus Covid-19 dari total keseluruhan 1,4 miliar warga China.

Baca Juga: Soal Obat, Apoteker Harus Tingkatkan Literasi Masyarakat

Kondisi saat ini di China sangatlah buruk, seluruh rumah sakit penuh dengan pasien Covid-19.

pasokan obat-obatan pun mulai habis dan warga China yang saat ini sedang berada di luar negeri pun banyak yang mengirimkan bantuan obat-obatan untuk keluarganya yang ada di China.

Pelonggaran aturan lockdown beberapa waktu lalu yang  dikeluarkan oleh pemerintah China rupanya menyebabkan virus tersebut cepat menyebar.***

 

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x