Alhamdulillah, Arab Saudi Kembali Buka Pelaksanaan Umrah Secara Bertahap Mulai 4 Oktober 2020

- 26 September 2020, 14:58 WIB
SEJUMLAH umat Islam menunaikan shalat berjamaah dengan mempraktikan jaga jarak fiisk di 10 malam terakhir untuk mendapatkan malam Lailatul Qadar bulan Ramadhan lalu di tengah mewabahnya COVID-19 di depan Kabah, Masjidil Haram, Kota Suci Mekah, Arab Saudi, Selasa, 28 Maret 2020
SEJUMLAH umat Islam menunaikan shalat berjamaah dengan mempraktikan jaga jarak fiisk di 10 malam terakhir untuk mendapatkan malam Lailatul Qadar bulan Ramadhan lalu di tengah mewabahnya COVID-19 di depan Kabah, Masjidil Haram, Kota Suci Mekah, Arab Saudi, Selasa, 28 Maret 2020 /SPA via Reuters/.*/SPA via Reuters

BERITA KBB – Pemerintah Arab Saudi kembali membuka ibadah umrah bagi para jemaah di negara tersebut mulai 4 Oktober 2020 disusul jemaah dari luar negeri pada 1 November 2020. Namun, prosesi ibadah umrah hanya dibatasi sampai tiga jam.

Dilansir dari Arab News, Jumat, 25 September 2020, pelaksanaan ibadah umrah kembali dibuka setelah sebelumnya ditutup lantaran pandemic Covid-19. Meski demikian, ibadah umrah nanti akan tetap dalam pengawasan protokol kesehatan yang ketat.

Prosesi ibadah umrah yang biasanya bisa berlangsung 6-8 jam, nanti dibatasi hanya 3 jam. Para jemaah yang akan melaksanakan ibadah umrah juga harus mendaftar terlebih dahulu melalui aplikasi I’tamarna yang bisa diakses mulai 27 September 2020.

Baca Juga: Sedih! Lirik dan Terjemahan Lagu 'Before You Go', Lewis Capaldi

Dibukanya pelaksanaan umrah tersebut akan dibagi ke dalam empat tahap. Tahap pertama, yakni 4 Oktober 2020, dengan kapasitas 6.000 jemaah setiap hari atau sekitar 30 persen dari total kapasitas jemaah yang bisa ditampung.

Tahap kedua akan dibuka pada 18 Oktober 2020 dengan jumlah kapasitas ditingkatkan menjadi 75 persen, yakni sebanyak 15.000 jemaah per hari.

Tahap ketiga, yakni pada 1 November 2020, kapasitas ditingkatkan lagi menjadi 20.000 jemaah per hari. Mulai tahap ketiga ini, dibuka untuk para jemaah dari dalam dan luar negeri Arab Saudi.

Baca Juga: Liverpool vs Arsenal, Pelatih Arteta : Melawan Liverpool Kali ini akan berbeda

Pada tahap keempat, ibadah umrah di tanah suci akan kembali diberlakukan secara normal ketika Pemerintah Arab Saudi memutuskan bahwa Covid-19 sudah berakhir. Namun, hal ini akan terus dievaluasi oleh pemerintah setempat.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x