Manfaat dan Khasiat Tersembunyi Apel, Bisa Bantu Tambah Nafsu Makan Asalkan Diolah Ke Dalam Bentuk Berikut

- 16 Maret 2023, 15:11 WIB
buah apel. Manfaat buah apel yang tersembunyi, bisa menambah nafsu makan jika diolah dalam bentuk berikut.
buah apel. Manfaat buah apel yang tersembunyi, bisa menambah nafsu makan jika diolah dalam bentuk berikut. /Facebook solusi-diet

Berita KBB - Siapa sih yang tidak suka buah apel? Buah-buahan yang biasanya berwarna merah tua, atau merah muda pucat ini memiliki rasa yang manis dan daging yang berair menyegarkan, apalagi jika apelnya ranum dan disajikan dalam keadaan dingin.

Secara umum, apel diyakini mengandung vitamin C yang berkhasiat mencegah sariawan, menjaga daya tahan tubuh, dan juga penting untuk membantu pembentukan tulang dan penyerapan zat besi dari makanan.

Meskipun apel dikenal mengandung vitamin C, buah ini juga mengandung vitamin A dengan kadar yang lebih tinggi dari jeruk, yakni 50 persen lebih banyak. Seperti susu, buah yang segar ini mengandung kalsium yang berperan membantu pencernaan menyerap kalsium.

Baca Juga: Persib Goes to School Tingkatkan Pengetahuan Soal Suporter dan Sepakbola pada Pelajar

Lebih jauh lagi, kandungan apel yang memiliki khasiat berguna untuk tubuh adalah pektin dan karoten. Pektin adalah serat kasar yang bisa memperbaiki otot saluran pencernaan dan membantu mendorong sisa makanan untuk dikeluarkan dalam bentuk feses.

Tidak hanya itu, kandungan pektin dalam apel juga berfungsi menyerap kelebihan air di dalam usus dan memperlunak feses. Jadi, jika Anda mengalami masalah buang air besar seperti sembelit atau mencret, makan apel dapat membantu mengatasi masalah tersebut.

Buah apel juga berkhasiat mencegah penyakit seperti diabetes, kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi. Pasalnya, buah ini memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga tidak cepat meningkatkan gula darah.

Baca Juga: Sinopsis Nakusha ANTV Kamis, 17 Maret 2023: Nakusha Khawatir Tinggal di Rumah Nana, Digu Coba Meyakinkan

Berkaitan dengan hal itu, apel juga dapat mengontrol insulin, kolesterol dan tekanan darah tinggi. Saat kita makan apel, kadar glukosa darah akan meningkat sehingga kita akan lebih cepat kenyang.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x