Anti Klimaks! Laga Panas Antara Chelsea vs Liverpool Berakhir dengan Skor Imbang

- 22 Januari 2023, 23:47 WIB
Big match antara Liverpool vs Chelsea berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Big match antara Liverpool vs Chelsea berakhir dengan skor kacamata 0-0. /Tangkapan layar Youtube Liverpool FC/
 
BERITA KBB - Laga panas antara Liverpool melawan Chelsea berakhir anti klimaks. Big match yang terjadi pada pekan ke-21 Premier League 2022/23 di Stadion Anfield, Sabtu 21 Januari 2023, berakhir dengan skor imbang 0-0. 
 
Chelsea langsung menekan sejak laga dimulai. Mereka bahkan bisa menggetarkan jala gawang Liverpool melalui sepakan Kai Havert di dalam kotak penalti. 
 
Sayang, gol itu akhirnya dianulir VAR lantaran salah satu pemain Chelsea dinyatakan offside lebih dulu.
 
 
Tak lama berselang, Liverpool unjuk gigi dengan memberikan ancaman. Mohammed Salah yang melakukan penetrasi di sisi kanan, melepaskan umpan matang ke dalam kotak penalti The Blues. Namun, sepakan Cody Gakpo yang sudah di depan gawang melambung di atas mistar gawang Allison Becker.
 
Tim besutan Graham Potter tampil dominan dengan mencitptakan beberapa peluang. Mereka bahkan unggul penguasaan bola 59 persen berbanding 40 persen. Akan tetapi, tak ada satupun peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Skor belum berubah 0-0.
 
Di sisa waku babak pertama, Liverpool dan Chelsea terus berusaha untuk unggul lebih dulu. Namun, sampai waktu 45 menit pertama rampung, gawang kedua kesebelasan masih perawan. Kedua tim harus puas bermain kacama hingga turun minum.
 
 
Memasuki babak kedua, Chelsea masih dominan atas skuad The Reds. Mereka cukup leluasa menekan gawang tuan rumah melalui berbagai sektor. 
 
Hanya saja, usaha mereka acap kali gagal di tiga perempat penyerangan lantaran permainan yang terburu - buru.
 
Memasuki menit 60, kondisi masih belum berubah. Tim besutan Juergen Klopp masih kesulitan keluar dari tekanan Chelsea. Mereka hanya sesekali saja bisa mencuri peluang melalui serangan balik. Hasilnya pun masih nihil.
 
Saat laga berjalan 75 menit, Liverpool sempat mendapatkan peluang melalui serangan balik cepat. Darwin Nunez yang menerima umpan dari rekannya, mampu menusuk hingga kotak penalti Chelsea. 
 
Hanya saja, sepakan kerasnya di sisi kanan pertanan tim tamu, masih dengan mudah diamankan Kepa Arrizabalaga.
 
Beberapa perubahan dilakukan Liverpool di sisa laga ini. Hal itu mulia menunjukkan perbaikan karena mereka mulai bisa menekan Chelsea. Peluang emas tercipta usai pemain Liverpool melakukan kerja sama apik para pemainnya.
 
Nunez yang menerima sodoran matang Salah, mampu menusuk dan memberikan umpan cut back. 
 
Hanya saja, Trent Alexander-Arnold yang sudah berdiri bebas, gagal mengkonversinya menjadi gol, karena sepakannya masih belum menemui sasaran. 
 
Serangan demi serangan terus dilancarkan Liverpool hingga memasuki menit akhir pertandingan. Namun, sampai peluit panjang dibunyikan, tak ada gol yang mampu diciptakan. 
 
Sebaliknya, Chelsea juga tak bisa berbuat banyak. Alhasil, duel big match antara Liverpool vs Chelsea pun berakhir dengan skor imbang tanpa gol.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x