Dinilai Bisa Bawa Dampak Positif, Erick Thohir Miliki Potensi Jadi Cawapres di Pemilu 2024!

- 10 Maret 2023, 10:45 WIB
Menteri BUMN, Erick Tohir/ANTARA
Menteri BUMN, Erick Tohir/ANTARA /
 
 
BERITA KBB - Pengamat Politik dari Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti menilai, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir punya kemampuan memimpin, bahkan terbukti berhasil menorehkan berbagai kesuksesan. 
 
Ray mengatakan, hal itu tentu menjadi sebuah modal mumpuni bagi Erick untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres).
 
“Kalau untuk wakil sih (Erick Thohir) sebenarnya dari dulu juga, saya sudah mengatakan bahwa Bung Erick Thohir ini punya potensi yang kuat,” ujar Ray dalam keterangannya, Rabu 8 Maret 2023. 
 
 
Ray mengungkapkan kecemerlangan kepemimpinan Erick Thohir sudah sejak lama, terutama saat dipercaya menjadi Ketua Penyelenggara Asian Games 2018 lalu. 
 
Bukan tanpa alasan, tambah dia, berkat berbagai inovasi kemajuan Indonesia berhasil menjadi tuan rumah sukses, khususnya dalam menyelenggarakan pesta olahraga terbesar di Asia tersebut. 
 
“Bahkan sebelum namanya dikenal, mungkin setelah Asian Games 2018,” ujarnya.
 
Oleh karena itulah, dia menilai, keberadaan Erick Thohir mampu membawa dampak positif besar, terutama dalam mendorong kemajuan Indonesia di masa depan. 
 
“Saya sudah mengatakan Erick Thohir ini kalau serius di politik bakal jadi sesuatu,” imbuh dia.
 
Diketahui beberapa tahun lalu Erick Thohir sempat dipercaya Ketua Pelaksana Asian Games 2018 (Inasgoc). 
 
 
Hajatan akbar yang diselenggarakan di Jakarta dan Palembang ini mendapat perhatian dan pujian dari negara lain.
 
Sebelumnya, Juru Bicara Partai Golkar Tantowi Yahya menanggapi duet Ganjar Pranowo dan Erick Thohir yang belakangan disinyalkan PAN dan PPP. 
 
 Dia menuturkan, Golkar tak masalah jika PAN dan PPP mengusulkan duet Ganjar-Erick di Pilpres 2024 mendatang.
 
"Dua anggota koalisi lainnya, PAN dan PPP kan belum mengeluarkan rekomendasi terkait capres cawapres. Jadi silakan saja jika PAN dan PPP datang dengan nama yang menurut mereka sesuai dengan aspirasi internal mereka," ujar Tantowi dalam keterangannya.***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x