Erling Haaland Sukses Cetak Rekor Fantastis usai Bantu Manchester City Kalahkan Bayern Munchen

- 13 April 2023, 10:20 WIB
Erling Haaland ukir rekor baru usai bikin satu gol dalam kemenangan Manchester City atas Bayern Munchen 3-0 di babak delapan besar Liga Champions leg pertama
Erling Haaland ukir rekor baru usai bikin satu gol dalam kemenangan Manchester City atas Bayern Munchen 3-0 di babak delapan besar Liga Champions leg pertama /editornews.id/

BERITA KBB - Erling Haaland sebagai penyerang Manchester City, telah mencapai prestasi yang luar biasa dengan mencetak satu gol dalam pertandingan melawan Bayern Munchen dengan skor akhir 3-0 di perempat final Liga Champions.

Kemenangan ini juga membuatnya menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang berhasil mencetak 45 gol dalam satu musim di semua kompetisi.

Seperti informasi yang dikutip dari The Mirror, sebelumnya rekor jumlah gol terbanyak dalam sejarah pemain Premier League dipegang oleh dua orang, yakni pemain Liverpool, Mohamed Salah, dan legenda Manchester United, Ruud van Nistelrooy.

 Baca Juga: Link Unduh Game Troublemaker 2023 Banyak Dicari, Terdapat Versi Android dan PC dapat di Download

Pada musim 2017-2018, Salah berhasil mencetak 44 gol, sementara pada musim 2002-2003, Van Nistelrooy mencetak jumlah yang sama.

Haaland bahkan berpotensi untuk memecahkan rekor tersebut, mengingat masih banyaknya kompetisi yang harus dijalani pada musim ini.

Selain itu, dengan mencetak satu gol dalam pertandingan melawan Bayern Munchen, Haaland berhasil memimpin sebagai top skorer sementara Liga Champions musim ini dengan total 11 gol.

Baca Juga: Bakal Ada Tayo’s Toy Adventure dan Pororo Bugs Adventure, Cek Jadwal TV di Mentari TV Kamis 13 April 2023

Halaman:

Editor: Mohammad Ridwan Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x