Yuk Kenal Lebih Dekat Kolam Retensi Taman Lansia dan Taman Kandagapuspa

- 7 Februari 2023, 19:17 WIB
Kolam retensi
Kolam retensi /Adpim Kota Bandung /

BERITA KBB - Gedung Sate telah menjadi salah satu ikon Kota Bandung. Tetapi tahukah anda jika di sekitar kawasan Gedung Sate terdapat dua kolam retensi?

 

Kedua kolam retensi tersebut yaitu berada di Taman Lansia dan Taman Kandagapuspa.

 

Kolam Retensi Taman Lansia sudah dibangun sejak tahun 2015 lalu. Kolam yang terletak di tengah-tengah Taman Lansia di Jalan Cisangkuy, Citarum Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung.

Baca Juga: Belajar Proses Pembuatan Hingga Sejarah Tahu di Kampung Wisata Babakan Ciparay

Kolam retensi di Taman Lansia memiliki 2 Kolam dengan volume 8417,12 meter kubik dan luas 2542,265 meter persegi serta kedalaman 4 meter untuk kolam 1 dan 3 meter untuk kolam 2.

 

Kolam ini dibuat untuk mengatasi genangan yang acap kali terjadi di seputar kawasan Jalan Diponogoro dan di Jalan Supratman.

 

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x