Profil, Biodata Ucok Baba dan Cerita Kafenya yang Dipalak Preman

- 12 Agustus 2021, 08:57 WIB
Kafe Ucok Baba ddipalak preman pada Senin, 9 Agustus 2021.
Kafe Ucok Baba ddipalak preman pada Senin, 9 Agustus 2021. /Instagram.com/@ucokk.baba


BERITA KBB – Komedian Ucok Baba mengalami hal yang tidak menyenangkan ketika kafenya menjadi korban pemalakan preman.

Informasi yang dihimpun, Ucok Baba memiliki kafe di Jalan Pala Bali, Pondok Terong, Depok. Kafe tersebut sering kali menjadi incaran preman yang mengatasnamakan ormas untuk pemalakan.

Tak terima dengan kejadian tersebut, karyawan dan Ucok Baba melapor ke polisi. Akhirnya, polisi berhasil meringkus pelaku.

Berikut ini profil dan biodata Ucok Baba.

Baca Juga: Tayang Sekarang! FTV Ketika Hati Memilih Kembali untuk Mencintai, Dibintangi Yasmin Napper

Ucok Baba yang memiliki nama asli Usnan Batubara lahir di Sipirok, 10 Mei 1971 (umur 50 tahun).
Ia adalah aktor, presenter, pelawak, produser dan penyanyi Indonesia.

Dia merupakan aktor yang sangat dikenal masyarakat dengan tubuhnya yang mini (tinggi 91 cm) atau secara medis dapat dijelaskan sebagai penyandang achondroplasia.

Seperti dikutip dari Wikipedia, Ucok menghabiskan masa kecilnya hingga SMA di Lembah Pegunungan Tor Desa Hurase, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Setelah lulus SMA, Ucok ingin melanjutkan kuliah, tetapi orang tuanya yang bekerja sebagai petani tak mampu membiayai. Sempat menganggur, akhirnya Ucok mengadu nasib ke Jakarta pada tahun 1990.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap dr. Richard Lee yang Viral Usai Digelandang Polisi, Ada Umur, Agama, Akun Instagram

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x