Pihak Rizky Febian Beberkan Kesepakatan Dengan Teddy Pardiyana, 'Teddy Minta Rp 500 Juta dan Umrohkan 6 Orang'

- 17 Februari 2021, 11:46 WIB
Pihak Rizky Febian Beberkan Kesepakatan Dengan Teddy Pardiyana, "Teddy Minta Rp 500 Juta dan Umrohkan 6 Orang", Rizky Febian vs Teddy Pardiyana
Pihak Rizky Febian Beberkan Kesepakatan Dengan Teddy Pardiyana, "Teddy Minta Rp 500 Juta dan Umrohkan 6 Orang", Rizky Febian vs Teddy Pardiyana /Instagram/ Istimewa

BERITA KBB- Persoalan harta gono gini antara pihak Rizky Febian dan Putri Delina dengan ayah tiri mereka Teddy Pardiyana telah menemui titik terang.

Hal ini terungkap setelah Kuasa hukum Rizky Febian dan Putri Delina, Bahyuni Zaili mengulas sedikit tentang pertemuan mereka dan pihak Teddy Pardiyana beberapa waktu lalu.

Menurut Bahyuni, ada beberapa kesepakatan yang telah disetujui dua belah pihak. Dengan begitu, polemik pembagian harta warisan mendiang Lina Jubaedah tak lama lagi segera terselesaikan.

Baca Juga: Kolaborasi Kemenkop UKM dan Kemendikbud Kembangkan Wastra sebagai Produk UKM Unggulan Berbasis Budaya

Baca Juga: 7 Fakta Transformasi BTS Membuat ARMY Sesak Napas, Sepertinya Big Hit Entertainment Perlu Menutup Gym

"Saya mewakili Rizky Febian dan Putri Delina telah bertemu dengan pihak Teddy Pardiyana pada 18 Februari 2020 lalu. Disana hadir juga Abdurrahman kuasa hukum dari mendiang Lina Jubaedah," ucap Bahyuni. dalam kanal YouTube Intens Investigasi pada Senin 15 Februari 2021.

Dia menambahkan, dalam pertemuan itu pihak Teddy telah mendengarkan mengenai kesepakatan saat Sule dan Almarhum Lina bercerai. Dimana kesepatan antara Sule dan Lina tersebut tidak bisa diganggu gugat oleh pihak Teddy.

"Jadi hal penting yang disampaikan Pak Abdurrahman itu di hadapan Teddy, pada saat perceraian sudah ada kesepakatan Sule dan Almarhum Lina," kata Bahyuni Zaili, seperti pada berita Pikiran-Rakyat.com berjudul Sepakat Harta Sule dan Lina Diberikan pada Keempat Anaknya, Teddy Justru Minta Rp500 Juta untuk Bintang

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu, 17 Februari 2021: Scorpio Butuh 'Me Time', Sagittarius Terlibat Konflik di Tempat Kerja

Baca Juga: Membosankan, Inikah Alasan Sang Sutradara Ikatan Cinta Enggan Kebusukan Elsa Segera Terbongkar? Mengejutkan

Menurut dia, dari kesepakatan tersebut, harta warisan bawaan dari Sule sebagai mantan suami Lina Jubaedah diputuskan untuk diberikan pada keempat anak Sule dan Lina.

"Satu rumah di Panyawangan dan ruko salon di Panyawangan dan itu diperuntukkan buat anak-anak. Sudah ada kesepakatan dari almarhum," ujar Bahyuni Zaili.

Bahyuni menyebut bahwa Teddy tidak mendapatkan harta warisan Lina Jubaedah dan Sule, pihak Rizky dan Putri pun bersyukur karena pihak Teddy tidak mempermasalahkan kesepakatan tersebut.

Baca Juga: Tayang! Rizky Billar Adu Akting dengan Dinda Kirana di FTV Berakit ke Hulu Berenang ke Hatimu

Baca Juga: Tayang Sekarang! Arya Saloka di FTV Ketemu Cinta di Pos Satpam, Berikut Sinopsis dan Link Streaming

Namun Teddy meminta sedikit bagian harta warisan Lina Jubaedah untuk Bintang sebesar Rp500 juta.

Selain itu, Teddy juga meminta Rizky Febian dan Putri Delina untuk memenuhi amanah Lina Jubaedah.

"Pak Teddy waktu itu meminta untuk Bintang uang sebesar Rp500 juta. Kemudian ada juga memenuhi amanah almarhum untuk mengumrahkan enam orang," ucap Bahyuni Zaili.

Meski begitu, Teddy Pardiyana sampai saat ini belum memberikan daftar keenam nama yang akan diberangkatkan umrah sesuai amanah Lina Jubaedah.

Baca Juga: 35 Ribu Pengungsi Korban Banjir di Subang dan Karawang Terima Ribuan Kotak Oranye

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu, 17 Februari 2021: Virgo Terlalu Sibuk pada Karier hingga Membuat Jarak dengan Pasangan


"Sebelum bagian Bintang dan umrah itu dipenuhi Rizky dan Putri Delina, mereka meminta aset maupun dokumen keduanya dan juga milik almarhum dikembalikan," tutur Bahyuni Zaili.

Adapun aset-aset tersebut adalah rumah dan ruko di Panyawangan Bandung, rumah kos 32 kamar di Bandung, uang penjualan vila, uang penjualan mobil Kijang.

Lebih lanjut, tanah-tanah di Banjaran, Ciamis, toko material di Banjaran dan Majalaya, tanah di Pangalengan Bandung, usaha grosir dan perhiasan emas.*** (Hani Febriani/Pikiran Rakyat.com)

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah