Siap-siap! Vaksin Covid-19 Mulai Diberikan Minggu Depan, Berikut Kelompok Prioritas Penerima Vaksin

- 7 Januari 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi pelaksanaan vaksin Covid-19.
Ilustrasi pelaksanaan vaksin Covid-19. /Humas Jabar/Pipin

BERITA KBB - Sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 sudah didistribusikan pemerintah ke seluruh daerah.

Pemerintah menargetkan vaksin Covid-19 merata ke 34 provinsi pada hari ini, Kamis 7 Januari 2021.

Sementara itu pelaksanaan vaksin Covid-19 atau vaksinasi akan dilakukan pada minggu depan, setelah dikeluarkannya izin penggunaan darurat oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Baca Juga: Tegang, Trailer Ikatan Cinta Malam Ini, Andin Ketemu Angga di Kantor Polisi, Terungkap Siapa Roy?

Baca Juga: Sinopsis Putri untuk Pangeran, Kamis 7 Januari 2021, Pangeran Sakit Kepala dan Muncul Bayangan Putri

“Kami merencanakan dalam jangka waktu 15 bulan, kami bisa menyelesaikan vaksinasi ke 181 juta rakyat Indonesia,” jelas Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi dilansir dari Setkab RI.

Menkes mengimbau seluruh fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) baik puskesmas, rumah sakit, dan klinik untuk segera mendaftar ke aplikasi PCare (Primary Care) BPJS agar dapat melayani vaksinasi Covid-19.

"Karena kalau belum mendaftarkan akan sulit bagi mereka untuk bisa melayani vaksinasi ini, terutama untuk mencatat dan menangani kalau ada kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI),” katanya.

Baca Juga: Sinopsis Dari Jendela SMP, Kamis 7 Januari 2021, Perhatian Gino ke Lili Bikin Baper

Baca Juga: Waduh, Pelemahan Rupiah Terus Membayangi Saat Indonesia Bersiap PSBB Jawa-Bali Pada 11 Januari

Menkes menambahkan, meski vaksinasi akan dilakukan namun masyarakat diimbau untuk tetap menjalani protokol kesehatan.

Agar melindungi dan mengungari tekanan pada fasyankes.

“Tolong bantu mereka, kurangi mobilitas teman-teman sejak tanggal 11 (Januari) selama dua minggu dan jangan lupa memakai masker. Sekali lagi jangan lupa memakai masker," tandasnya.

Baca Juga: Keberadaanya Masih Misteri, Ini Jumlah Kekayaan Milik Jack Ma, Orang Terkaya di China

Sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan penerima tahap pertama Vaksin Covid-19 akan diberikan kepada tenaga kesehatan seperti dokter dan perawat.

Kemudian tahap kedua akan diberikan pada TNI-Polri dan juga guru.

Tahap ketiga diberikan pada usia lanjut atau lansia. Tahap keempat diberikan untuk masyarakat dan pelaku perekonomian.

Pemerintah juga akan mendatangkan kembali vaksin Covid-19 untuk melancarkan pelaksanaan program vaksinasi.

“Insyaallah minggu depan juga akan datang lagi 15 juta vaksin dalam bentuk bahan baku (bulk) yang nanti akan diproduksi oleh Bio Farma sehingga juga langsung nanti jadi, kirim ke daerah lagi,” jelas Jokowi. ***

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Asep Budiman

Sumber: Setkab RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah