Pemkot Bandung dan TNI AD Teken Kerja Sama Pengelolaan Sampah Terpadu

- 12 September 2022, 15:00 WIB
Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menjalin kerja sama dengan TNI AD terkait Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST). Kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan oleh Wali Kota Bandung, Yana Mulyana dengan Komandan Pussenkav Kodiklat TNI AD, Mayjen TNI Yanuar Adil, Senin 12 September 2022
Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menjalin kerja sama dengan TNI AD terkait Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST). Kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan oleh Wali Kota Bandung, Yana Mulyana dengan Komandan Pussenkav Kodiklat TNI AD, Mayjen TNI Yanuar Adil, Senin 12 September 2022 /Adpim Kota Bandung/

BERITA KBB - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menjalin kerja sama dengan TNI AD terkait Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST). Kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan oleh Wali Kota Bandung, Yana Mulyana dengan Komandan Pussenkav Kodiklat TNI AD, Mayjen TNI Yanuar Adil di Pendopo Kota Bandung, Senin 12 September 2022.

Kerja sama ini yaitu pemanfaatan lahan seluas 2 hektar di Padalarang Kabupaten Bandung Barat yang merupakan milik TNI AD. Lahan tersebut akan dijadikan TPST.

Kerja sama ini bagian dari solusi jangka pendek hingga menengah yaitu dengan mempebanyak tempah pengelolaan sampah.

Baca Juga: Pemkot Bandung Hibahkan Bus Kepada FKPPI

Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyambut baik kerja sama tersebut. Hal ini membuktikan TNI manunggal bersama rakyat dalam memerangi sampah.

"Memang saat ini Kota Bandung tidak punya TPA karena lahan. TPA Sarimukti di KBB digunakan oleh 5 kabupaten kota," katanya.

Yana mengungkapkan, masa operasional TPA Sarimukti akan berakhir pada 2024 mendatang. Oleh karenanya, Kota Bandung perlu mempersiapkan diri sejak dini. Yaitu dengan memasifkan pengelolaan pemanfaatan sampah.

Baca Juga: Gaet Komunitas, Pemkot Bandung Ajak Warga Ikut Bebersih Kota

"Dengan berakhirnya ini, kami harus memikirkan tempat pengolahan sampah terpadu yang bisa mengolah sampah bukan hanya TPA aja. Kami terus melakukan proses 3R memilah termasuk pengolahan dan pemanfaatan sampah," tuturnya.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah