Diskominfotik KBB Raih Peringkat Tiga Self Assessment yang Diselenggarakan Organisasi Setda Bandung Barat

- 20 Juni 2023, 16:55 WIB
Kadisinfotik Yoppie mewakili dinasnya menerima penghargaan dari Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan
Kadisinfotik Yoppie mewakili dinasnya menerima penghargaan dari Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan /

BERITA KBB-Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Diskominfotik) KBB meraih peringkat tiga Self Assessment Kinerja yang diselenggarakan Bagian Organisasi Setda Kabupaten Bandung Barat.

Kepala Diskominfotik KBB, Yoppie Indrawan mengatakan, penilaian tersebut selain dilakukan oleh Bagian Organisasi Setda KBB dan beberapa perangkat daerah lainnya. Selain itu melibatkan tim penilai dari Provinsi Jawa Barat.

Menurut dia, kinerja perangkat dinas tidak hanya bagian organisasi tapi beberapa perangkat daerah lainya juga ikut menilai. 

Baca Juga: Bupati Bandung Barat Kang Hengki Kurniawan Akan Mengabadikan Jalan Dengan Nama Pendiri KBB Endang Anwar

"Diskominfotik melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sesuai dengan Renstra Dinas yang merupakan penjabaran dari visi dan misi kepala daerah dan wakil kepala daerah," katanya, Selasa 20 Juni 2023. 

Ia menambahkan, sejauh ini Diskomimfotik KBB melaksanakan program dan kegiatan sesuai dengan IKU dan IKK yang berorientasi pada pencapaian target Nilai Sakip dan SPBE.

"Diakhir tahun 2023 target nilai SAKIP Diskomimfotik adalah BB dan target nilai SPBE adalah 2,75," katanya.

Baca Juga: Sudah Menang, Polda Bali Kini Hadapi Praperadilan Diajukan Istri Hakim Ketua PN Parigi Sulawesi Tengah

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya terus berupaya maksimal dalam merealisasikan program yang telah direncanakan secara optimal. Dengan begitu, keberadaan Diskominfotik KBB dapat dirasakan manfaatnya.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x