Keberhasilan Itu Milik Semua, Ternyata Bukan Hanya Orang yang Pintar Saja

- 6 Februari 2022, 19:04 WIB
Ilustrasi gambar, keberhasilan
Ilustrasi gambar, keberhasilan /Pixabay

BERITA KBB - Keberhasilan itu milik siapa? Seringkali menjadi pertanyaan seseorang yang hampir saja putus asa.

Bisa jadi, karena menghadapi berbagai masalah. Ya baik itu secara personal maupun masalah dalam tim.

Sejatinya keberhasilan itu bisa menjadi milik siapa saja. Namun lebih banyak mereka  tidak mempercayai bahwa keberhasilan akan dimiliki oleh dirinya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Zoe Jackson, Pemeran Nana Dalam Sinetron Buku Harian Seorang Istri

"Keberhasilan bukanlah milik orang yang pintar, keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha," (B.J. Habibie)

Bapak teknologi Indonesia misalnya. Beliau mengatakan bahwa keberhasilan bukanlah milik orang yang pintar.

Ternyata keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha!

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn Hari ini Minggu, 6 Februari 2022, Lelah Itu Take a Break Bukan Rmalan

Jadi kalau kalian masih terpengaruh dengan paradigma ataupun kepercayaan yang kamu anggap itu benar, misalkan bahwa keberhasilan itu adalah miliknya anak orang kaya.

Keberhasilan itu adalah miliknya orang yang pintar dan cerdas matematika di sekolah, misalnya. Tapi kalau kamu mau membuka mata dan open-minded, ternyata dalam lingkungan masyarakat orang yang berhasil itu tidak selalu adalah mereka yang pintar dalam sekolahnya.

Namun ternyata mereka adalah orang-orang yang ulet atau gigih dalam bekerja. Mereka selalu disiplin akan waktu  jadi usaha yang mereka lakukan itu benar-benar dilakukan dengan antusias atau terus-menerus.

Baca Juga: Link Live Streaming MasterChef Indonesia Season 9 Babak 20 Besar, Minggu 6 Februari 2022

Misalkan dia ingin untuk mencapai puncak dalam kesuksesan berdagang  maka setiap hari dia akan berdagang.

Namun dalam hal ini, sebenarnya setiap orang diwajibkan untuk selalu berusaha. Karena memang yang menentukan adalah Tuhan Yang Maha Kuasa.

Jangan merasa malas, kalau kamu tidak mau berusaha, maka cita-citamu itu hanyalah akan menggantung di langit saja.

Semoga keberhasilan juga milik kita semua, semangat!***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah