Profil dan Biodata Lengkap Tina Toon, Pelantun Bolo Bolo yang Digugat Rp10,7 Miliar Soal Hak Cipta, Ada Agama

- 31 Agustus 2021, 08:40 WIB
Tina Toon digugat Rp10,7 miliar oleh Engkan Herikan.
Tina Toon digugat Rp10,7 miliar oleh Engkan Herikan. /Instagram/@tinatoon101

 

BERITA KBB- Lama tak terdengar mengenai kabar dan sosoknya, penyanyi sekaligus politisi PDIP Tina Toon dikejutkan dengan gugatan hingga Rp10,7 Miliar terkait soal pelanggaran hak cipta. Pelantun bolo bolo yang terkenal di masanya itu digugat oleh pencipta lagu 'Bintang', Engkan Herikan.

Di akhir artikel Berita KBB akan memuat sosok berupa profil dan biodata lengkap Tina Toon. Saat ini mantan penyanti cilik itu, meduduki jabatan sebagai wakil rakyat sebagai Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta periode 2019-2024.

Lagu 'Bintang' awal populer dibawakan oleh Anima Band, lalu diduga didaur ulang oleh Tina Toon pada tahun 2015.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Selasa 31 Agustus 2021: Al Terpesona Kecantikan Andin, Bu Mayang Penasaran dengan Katrin

Engkan Herikan mengaku tak tahu lagu 'Bintang' dinyanyikan ulang oleh Tina Toon, terlebih nama pencipta lagu diduga telah diubah.

Atas perbuatan itu, Engkan Herikan mengaku merasa dirugikan, karenanya ikut menggugat nama Tina Toon ke dalam gugatannya.

Atas informasi gugatan tersebut, pemilik nama lengkap Agustina Hermanto itu angkat bicara. Tina mengaku hanya sebatas menyanyikan lagu 'Bintang'.

"Masalah 23/Pdt.Sus-HKI/Cipta/2021/PN Niaga Jkt.Pst. Tina Toon adalah hanya sebagai penyanyi (yang terikat kontrak label pada saat itu)," ucap Tina Toon.

Baca Juga: Sinopsis Naluri Hati Episode Pertama Senin 30 Agustus 2021: Rencana Rina Gagal, Dinda Bertemu Zain

Untuk kepemilikan hak cipta, kata dia adalah urusan lebel dan saat itu hanya mengikuti kontrak dalam menyanyikan lagu Bintang.

"Kepemilikan dan kepengurusan lagu dan hak cipta ranah dan kuasa label. Tina Toon hanya mengikuti kontrak," ujarnya.

Selain itu, Tina Toon juga menegaskan bahwa dirinya bukan sebagai tergugat, tapi ia hanya sebagai pihak yang turut tergugat.

Baca Juga: Klaim Sebelum Invalid Kode Redeem Free Fire Selasa 31 Agustus 2021 Serta Cara Menggunakannya, Ada 18 Kode

Tina Toon membenarkan bahwa dirinya ada di dalam gugatan di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.

“Iya memang benar ada nama aku dalam gugatan itu," katanya menambahkan.

Berikut profil dan biodata lengkap Tina Toon :


Nama Lengkap: Agustina Hermanto

Nama Panggung: Tina Toon

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 20 Agustus 1993

Umur: 28 Tahun

Agama: Katolik

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 31 Agustus 2021: Nana Sedih Pisah dari Dewa, Dewa Alami Kecelakaan Pesawat

Pekerjaan: Politician PDI Perjuangan, Entertainer, dan Entrepreneur

Pendidikan: Universitas Bina Nusantara (2010–2014)

Orang tua: Aan Hermanto, Megawati

Saudara kandung: Himawan Hermanto

Akun Twitter: @tinatoon101

Akun Instagram: @tinatoon101

Akun TikTok: @tinatoon101

Kanal YouTube: Tina Toon.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x