Mengomentari Formula-E, Ernest Prakasa Menjadi Sorotan Warganet!

- 6 Juni 2022, 09:17 WIB
Tangkapan layar cuitan Ernest Prakasa.
Tangkapan layar cuitan Ernest Prakasa. /

 

 
BERITA KBB - Erenst Prakasa, pria yang memiliki profesi Sutradara dan Komika ini, kini tengah menjadi sorotan dan perbincangan hangat publik.
 
Melewati akun twitternya @ernestprakasa ia mengomentari ajang Formula E dalam sebuah cuitan twitter @ezkisuyanto. Cuitan itu berisi "Marketing Formula E ga dapat iklan pasti gapernah jadi panitia 17 Agustusan atau Pensi atau halal bihalal temen - temen SD"
 
Tak lama setelah ini mengunggah komentarnya, cuitan Erenst pun langsung mendapat respon pro dan kontra dari warga twitter.
 
 
 
Didalam cuitan yang kini ramai diperbincangkan dikatakan bahwa marketing yang dilakukan Formula E tidak mendapatkan iklan karena tidak adanya pengalaman menjadi panitia
 
Ernest pun menyetujui hal tersebut dan menuliskan sebuah komentar.
 
"Wajar lah brand ga mau keluar duit. Jangan samain ama Moto GP yang memang event bergengsi, Formula E aiapa yang ngikutin coba selain panitia." Tulis Ernest 5 Juni 2022. 
 
 
Suami dari Meira Antasia ini memang kerap menjadi sorotan karena berbagai cuitan yang ia buat atau komentar yang ia lontarkan. 
 
Ernest pun kerap dianggap sebagai salah satu public figur yang merem melek akan isu terkini, bahkan tak jarang berani berbuka suara.
 
Namun kali ini, cuitan yang telah diunggah Ernest Prakasa ini diserbu warganet dengan banyaknya hujatan yang membanjir cuitan itu.
 
 
Hal tersebut sontak membuat komika ini langsung menghapus cuitan tersebut. Namun tak sedikit warganet ataupun netizen yang sudah mengambil tangkapan layar dari cuitan @ernestprakasa tersebut.
 
Salah satunya ialah akun @Reiza_Patters yang langsung mengambil tangkapan layar serta menyadari bahwa komika terkenal itu telah menghapus komentar nya "Bro @ernestprakasa kenapa postingannya dihapus?" Tulisnya (5/6/22)
 
Selain itu ada yang memberikan pandangan bahwa mungkin Ernest memang sentimen akan 2 kubu seperti cuitan komentar dari akun @rizkyyyfaisal
 
"Padahal Kalimat pertama emang fakta kalo MotoGP lebih populer dari Formula E, tapi kalimat lanjutannya yang blunder, apalagi ga ada data yang dipaparkan. Tapi Ernest juga sering sentimen sama 2 kubu sih bukan sama salah satu aja. Jadi yoweslah hari apesnya mungkin hari ini ????" Tulisnya.
 
 
Namun tak sedikit pun yang jelas - jelas langsung tak terima dengan apa yang Ernest sampaikan, seperti yang disampaikan oleh akun @SelaluZzz dalam cuitannya.
 
"Kalo gak pernah nongkrong sama anak Motorsport mending gausah sok beropini deh, meski FE blm populer, tapi banyak loh fans F1, MotoGP, dll yg ikut dateng, dgn berbagai alasan, salah satunya karena deket. Jangan raguin pasar Motorsport di Indo.
Beropinilah sesuai kapasitasmu." Tulisnya
 
Menanggapi berbagai hujatan serta cibiran yang dilontarkan oleh warganet. Ernest Prakasa pun tak lama memposting cuitan yang menyampaikan permintaan maaf nya karena telah menganggu kenyamanan.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x