Masih Rahasia, Chef Juri Junior MasterChef Indonesia Season 3 Diibaratkan 3 Penjelajah

- 30 Juni 2022, 09:59 WIB
Junior MasterChef Indonesia Season 3 segera tayang perdana pada Sabtu, 2 Juli 2022
Junior MasterChef Indonesia Season 3 segera tayang perdana pada Sabtu, 2 Juli 2022 /Instagram Junior MasterChef Indonesia /

Nama Penulis : Dewi Atika Falashaf


BERITA KBB – Chef Juri merupakan seorang yang memiliki andil yang sangat besar untuk menentukan peserta yang lolos di Junior MasterChef Indonesia Season 3.

Masih rahasia, ketiga Chef Juri ajang kompetisi memasak terbesar di Indonesia untuk anak ini diibaratkan seperti 3 penjelajah.

Para Chef Juri yang memakai kostum 3 penjelajah tersebut akan bertugas untuk mencari juri masak junior terbaik di Indonesia.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Soulmate Setengah Hati, Ada Dimas Aditya dan Adzana Bing Slamet

Beberapa netizen mulai menebak-nebak siapakah sesungguhnya ketiga Chef Juri yang akan tampil selama di galeri Junior MasterChef Indonesia.

Nama-nama yang muncul diantaranya yaitu Chef RinRin Marinka, Chef Arnold dan Chef Degan.

Ketiga Chef Juri tersebut juga telah menjadi juri pada Junior MasterChef Indonesia di season sebelumnya.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Habis Married Godaan Datang, Semoga Kuat Yagesyah Ada Rendy Kjaernett dan Soraya Rasyid

Tentunya ketiga Chef Juri akan mencari talenta memasak yang bisa menyelesaikan masakannya dalam waktu yang telah ditentukan.

Dalam waktu 60 menit akankah para Junior MasterChef Indonesia Season 3 ini bisa menyelesaikan misinya untuk menyelesaikan masakan yang akan membuat ketiga Chef Juri memberikan suara yes.

Saksikan Junior MasterChef Indonesia Season 3 yang akan tayang perdana pada Sabtu, 2 Juli 2022.

Baca Juga: Persik Kediri Pulangkan Piala Trofeo Ronaldinho Usai Dinilai Terlalu Serius Di Laga Fun Match

Tayang setiap hari Sabtu dan Minggu, tentunya Junior MasterChef Indonesia Season 3 akan menemani weekend anda dengan sajian yang menarik.

Dan ketiga Chef Juri yang diibaratkan 3 penjelajah akan segera diketahui wujud aslinya, segera di RCTI.*** 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x