J-Hope Yang Rilis Album Solo Resmi Pertama, Inilah Daftar 10 Lagu-lagunya

- 9 Juli 2022, 15:40 WIB
/

BERITA KBB - J-Hope BTS akan merilis album solo resmi pertama yang diberi nama "Jack in the Box".

Menurut agensi grup Big Hit Music, Jumat 8 Juli 2022  waktu setempat bahwa album dari J-Hope yaitu "Jack in the Box", akan terdiri dari total 10 lagu.

Menurut daftar yang diungkapkan oleh agensi, album J-Hope tersebut akan berisi lagu dengan judul "Intro", "More", "Pandora's Box", "Stop", "=", "Music Box: Reflection", "What if…", "Safety Zone", "Future", and "Arson".

Disiarkan Yonhap, Jumat 8 Juki 2022, agensi mengatakan bahwa "More", singleyang dirilis seminggu lalu, serta "Arson" dipilih menjadi dua lagu utama album tersebut.

"Jack in the Box" akan menjadi album solo resmi pertama dari personel superband K-pop yang baru-baru ini mengumumkan babak baru dalam karirenya.

Big Hit mengatakan album ini mewakili keinginan J-Hope yang berani untuk memecahkan batasan dan bertumbuh menjadi lebih jauh.

Disebutkan pula bahwa kedua singleutama tersebut mewakili pesan utama dari album yang memiliki konsistensi genre dan alur cerita dari awal hingga akhir.

Lagu "More" memiliki genre hip-hop lawas yang menggabungkan ketukan drum yang kuat dan suara gitar.

J-Hope sendiri menyatakan bahwa dia menginginkan sesuatu yang lebih pada lagu yang sarat dengan nuansa gelap, intens, dan edgy.

Halaman:

Editor: Syamsul Maarif

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x