5 Alasan Bae In Hyuk, Aktor Cheer Up, Laris jadi Bintang Drama Korea

- 26 Desember 2022, 07:33 WIB
Bae In Hyuk  dalam 2 Drama  Under The Queen's Umbrella dan Cheer Up
Bae In Hyuk dalam 2 Drama Under The Queen's Umbrella dan Cheer Up /Soompi

4. Cocok Perankan Anak Kampus

Saat ini, Bae In Hyuk sudah bermain di 2 film, 8 drama, 6 web series. Serunya, hampir sebagian besar karakter yang perankan adalah seorang mahasiswa di sebuah universitas. Misalnya, sebagai Nam Soo Hyun, mahasiswa bisnis Myungil University di drama At a Distance Spring is Green (2021), Choi Yoon Sang, mahasiswa hukum Seojung University di Why Her (2022), dan kini jadi Park Jung Woo, ketua klub cheerleader Yeonhee University di Cheer Up (2022).

Untungnya, Bae In Hyuk selalu bisa membedakan karakter di setiap tokoh yang dia perankan. Sehingga kepribadian dari tokoh-tokoh mahasiswa yang dia perankan selalu punya ciri khas tersendiri. Pada SPOTV News, Baek In Hyuk mengaku kalau dia merasa berhasil menjadi seorang aktor ketika para penonton tidak menyadari kalau dia juga pernah bermain sebagai anak kampus dalam drama sebelumnya.  

 

5. Fisik yang Menarik

Satu lagi yang pastinya jadi senjata Bae In Hyuk yang bikin dia laris manis jadi pemeran utama:, wajah dan fisiknya yang sangat menarik. Wajah Bae In Hyuk memang terlihat cool, tapi begitu tersenyum, semua orang akan terpesona dengan kedua lesung pipi yang menghias wajahnya.

Selain wajah, keseluruhan fisik Bae In Hyuk juga tak kalah keren. Soalnya cowok yang suka main games ini hobi berolahraga untuk menjaga kondisi dan bentuk tubuhnya. Olahraga favoritnya adalah sepakbola dan bowling. Dia bahkan mengaku sering bermain bola dan bowling sendiri kalau tidak ada yang bisa menemaninya. ***

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Viu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x