Direktorat Relawan TPN Ganjar - Mahfud Menghadiri Konsolidasi Pemenangan Alumni Unpad di Ciwidey Kab. Bandung

24 Desember 2023, 20:31 WIB
Direktorat Relawan TPN Ganjar - Mahfud Menghadiri Konsolidasi Pemenangan Alumni Unpad di Ciwidey Kab. Bandung /

BERITA KBB-Direktorat Relawan Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo -Mahfud MD menghadiri Konsolidasi Pemenangan alumni Unpad di Ciwidey Kabupaten Bandung, Minggu 24 Desember 2023.

Dalam kegiatan tersebut, Direktorat Relawan TPN Ganjar-Mahfud mengapresiasi kinerja Solid para pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang siap memenangkan pasangan nomor 3 ini pada Pemilu Presiden 2024.

Direktorat TPN Relawan Ganjar-Mahfud, Budi Hermansyah mengatakan pihaknya mewakili TPN menghadiri kegiatan Alumni Unpad Balad Ganjar (AUBG) Kabupaten Bandung dalam rangka konsolidasi. Menurut dia, pada acara ini hadir ratusan koordinator desa maupum koordinator kecematan di tiga wilayah seperti Pasirjambu, Ciwidey dan Rancabali.

Baca Juga: Sinopsis Nath ANTV Minggu, 24 Desember 2023: Tegang! Keributan Terjadi Antara Durga dan Mahua di Rumah Sakit

"TPN menghadiri kegiatan Konsolidasi AUBG Kabupaten Bandung. Alhamdulillah simpul-simpul pemilu saat Pilpres 2019 lalu masih bisa bersilaturahmi lagi. Ada sekitar seratusan perwakilan kordes dan korcam di tiga kecamatan ini," ucap Budi, Minggu 24 Desember 2023.

Dia menambahkan, para kordes dan korcam ini juga sekaligus menyampaikan masukan atas kebutuhan petani di daerah Pasirjambu, Ciwidey dan Rancabali. Di mana ketersediaan pupuk bersubsidi terkadang sulit didapatkan.

"Kelompok Tani disini berharap nanti Pak Ganjar Pranowo dan Mahfud MD bisa mendistribusikan pupuk bersubsidi dengan baik. Sehingga tidak akan terjadi lagi yang namanya kelangkaan pupuk," tutur Budi.

Baca Juga: Sinopsis Nath ANTV Minggu, 24 Desember 2023: Krishna Sedih Mendengar Kondisi Gauri, Mahua Menghiburnya

Hal senada dikatakan Deden Wibawa Koordinator AUBG Kabupaten Bandung. Menurut Deden, kegiatan ini merupakan pertemuan untuk menyampaikan aspirasi dan juga menguatkan barisan pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

"Kegiatan ini sebagai awal kami sebelum para kordes dan korcam melakukan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat di Pasirjambu, Ciwidey dan Rancabali. Setelah ini kami akan door to door," ujar Deden.

Deden mengatakan, pada Pilpres 2024 pihaknya optimis raihan suara Ganjar-Mahfud akan lebih baik ketimbang Pilpres 2019 saat mendukung Jokowi. Dimana tiga kecamatan Rancabali, Pasirjambu dan Ciwidey saat Pilpres 2019 raihan suara Jokowi ada di 32 persen.

Baca Juga: Sinopsis Nath ANTV Minggu, 24 Desember 2023: Sedih! Gauri Tega Meminta Mahua Pergi dari Rumah Sakit

"Jaman Jokowi kita meraih 32 persen. Insya Allah pada Pilpres 2024 kita optimis meraih 60 persen. Kita akan sebarkan 500 banner di sejumlah lokasii dan door to door menyampaikan 21 visi misi pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD," tuturnya. ***

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Tags

Terkini

Terpopuler