Eka : Tidak Ada Yang Salah Dengan Penunjukan Pjs Gubernur Jabar Untuk menjaga Jabar Kondusif pada Pemilu 2024

- 4 September 2023, 10:29 WIB
Mantan Pimpinan Komisi II DPR RI Eka Santosa
Mantan Pimpinan Komisi II DPR RI Eka Santosa /

Menurut Eka, keberadaan TPPAS Legok Nangka yang katanya menjadi solusi sampah di Bandung Raya nyatanya belum jelas peruntukkannya. Sebab, sudah 4 periode pergantian gubernur mulai dari Danny Setiawan, Ahmad Heryawan dua periode hingga Ridwan Kamil persoalan TPPAS Legok Nangka tak kunjung selesai.

"Persoalan lingkungan bisa menjadi PR yang harus bisa diselesaikan Pak Bey. Harus menjadi prioritas bagi Pak Bey di masa kepemimpinannya," tuturnya.

Kemudian, kata Eka Santosa, persoalan kedua adalah menjaga kondusifitas selama penyelenggaraan Pemilu 2024 dan juga Pilkada serentak. Sebab, dengan wilayah yang luas serta jumlah penduduk terbanyak menjadikan Jabar jadi pendulang suara di Pemilu.

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain Ftv Cintaku Rasa Bebek Goreng Senin 4 September 2023 Pukul 08.00 WIB

"Jabar tentunya sangat seksi menjadi tempat kepentingan yang ingin meraih suara. Jadi sebagai penanggung jawab tentunya harus membuat Jabar tetap aman dan kondusif," tutur Ketua Umum Forum Penyelamat Hutan Jawa ini.

Dengan demikian, Eka Santosa mengucapkan selamat datang kepada Bey Triadi Machmudin. Dia yakin kepercayaan Presiden Jokowi kepadanya akan ditunjukkan dengan kinerja terbaik.

"Wilujeng sumping Pak Bey di Jabar. Sebagai orang Jabar tentunya ingin memberikan yang terbaik untuk tanah kelahirannya. Dan saya yakin para kandidat kemarin Prof Kerry dan Pak Asep juga legowo dan siap mendukung Pak Bey untuk sukses di Jabar," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah