Temuan Alat Terapi Kanker dr. Warsito Dilarang Beredar di Indonesia, Diakui di Negara Lain

- 7 Mei 2021, 10:47 WIB
Dr. Warsito dengan alat terapi kanker temuannya
Dr. Warsito dengan alat terapi kanker temuannya /Tangkapan layar Instagram/@merindink/

Alat terapi kanker ciptaan dr. Warsito yang menyerupai helm tersebut telah mendapatkan banyak penghargaan dari beberapa negara lain di dunia.

Alat terapi kanker tersebut diklaim dapat membunuh sel kanker yang bersarang di tubuh pasien.

Selain mendapatkan penghargaan, dr. Warsito juga diundang oleh beberapa negara lain yang penasaran dengan teknologi ciptaannya.

Baca Juga: Cegah Kerumunan di Pusat Perbelanjaan, Disdagin dan Satpol PP Terjunkan Petugas

Selain menjadi pembicara, ia juga mempraktekkan cara kerja alat terapi kanker ciptaannya di beberapa negara.

Sungguh berbanding terbalik dengan apa yang ia dapatkan di dalam negeri. Alat temuannya malah belum diakui dan dilarang beredar luas.

Dari segi manfaat dan kegunaannya, banyak pasien yang merasa tertolong dengan kecanggihan alat temuan kankernya.

Meskipun tidak diterima dan ditolak oleh negaranya sendiri, semangat dr. Warsito untuk membantu orang-orang yang membutuhkan tidak pernah padam.***

Halaman:

Editor: Asep Budiman

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah