Hati-Hati! Sebagian Besar Perairan Indonesia Bergejolak, Tinggi Gelombang Capai 4 Meter, Berikut Daftarnya

- 3 April 2023, 12:19 WIB
Selamat! Nikita Mirzani Dilamar Toni Dedola: Yes, I Do!
Selamat! Nikita Mirzani Dilamar Toni Dedola: Yes, I Do! /BMKG

Tidak hanya itu, sebaran hujan hari ini juga meliputi perairan Kepulauan Sitaro – Kepulauan Sangihe – Kepulauan Talaud, perairan Halmahera barat bagian utara, perairan Morotai, Samudera Pasifik utara Halmahera hingga utara Jayapura, dan perairan barat Biak.

Baca Juga: Wisata Kuliner di Alun Alun Batu Malang yang selalu Antri Pembeli, Seenak Apa Rasanya?

Di wilayah Indonesia timur, BMKG memprediksi sebaran hujan di perairan Jayapura – Sarmi, perairan Fakfak, Laut Seram, perairan Pulau Ambon, dan perairan Kepulauan Kai – Kepulauan Aru – Kepulauan Tanimbar.

Berdasarkan pemantauan gelombang tinggi di atas, BMKG mengimbau masyarakat yang beraktivitas di perairan untuk memperhatikan risiko pelayaran dengan kapal nelayan, tongkang dan ferry.


Menurut BMKG, kapal nelayan diimbau menghindari perairan dengan gelombang di atas 1,25 meter, kapal tongkang hindari perairan bergelombang di atas 1,5 meter, dan kapal ferry agar menghindari perairan dengan tinggi gelombang melebihi 2,5 meter.


Demikian informasi mengenai peringatan gelombang tinggi di wilayah perairan Indonesia, yang berlaku mulai Senin 3 April 2023 hingga Selasa 4 April 2023. Semoga bermanfaat dan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 2023 bagi Anda yang menjalankan.***

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x