Hari Hewan Sedunia 4 Oktober: 30 Fakta Mengejutkan Kekerasan Terhadap Binatang yang Tak Diketahui Selama Ini

- 3 Oktober 2023, 14:10 WIB
 Hari Hewan Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Oktober yang
Hari Hewan Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Oktober yang /12019/Pixabay
 

Berita KBB - Bagi penyayang binatang yang peduli dengan kesejahteraan makhluk hidup ini, tanggal 4 Oktober 2023 besok bertepatan dengan Hari Hewan Sedunia. Berikut ini fakta mengejutkan dan potret menyedihkan kasus kekerasan terhadap binatang yang paling fenomenal di dunia.

Dikutip dari laman resmi World Animal Day, Hari Hewan Sedunia diperingati setiap tanggal 4 Oktober. Tanggal ini merupakan hari suci Santo Francis dari Assisi, yang merupakan santo pelindung binatang.

Hari Hewan Sedunia digagas pertama kali oleh Heinrich Zimmermann, seorang penulis dan penerbit majalah Jerman Mensch und Hund atau Manusia dan Anjing. Pada tanggal 24 Maret 1925, ia memprakarsai World Animal Day pertama, yang diikuti oleh 5.000 orang.

Baca Juga: Profil Ketua MK Anwar Usman, Ipar Presiden Jokowi yang Tolak Penggugat UU Cipta Kerja

Hari Hewan Sedunia 4 Oktober diperingati dengan tujuan meningkatkan kesadaran mengenai perlakuan terhadap binatang di seluruh dunia, melawan kekerasan, sikap acuh dan perlakuan tidak adil terhadap binatang meningkatkan kedudukan dan memperbaiki standar kesejahteraan mahkluk hidup ini.


Berikut ini merupakan fakta-fakta mengejutkan mengenai kekerasan terhadap binatang, dirangkum Berita KBB dari World Animal Foundation:


  1. Tiap menit, seekor binatang menderita kekerasan.

  2. Asia memiliki angka kekerasan terhadap binatang paling tinggi di dunia.

  3. Sejak 1990, 50 juta binatang kehilangan nyawa karena penyiksaan.

  4. Setiap tahun, hampir 1 juta kucing dan anjing disuntik mati.

  5. 71 persen orang yang terlibat KDRT, juga melakukan kekerasan pada binatang piaraannya.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: World Animal Day


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah