Rumor Lionel Messi Terancam Hengkang Dari PSG Diduga Tidak Sepaham Dengan Kylian Mbappe

- 16 Juni 2022, 20:38 WIB
Lionel Messi.
Lionel Messi. /REUTERS/Sarah Meyssonnier

 

BERITA KBB
 - Rumor Lionel Messi terancam hengkang dari Paris Saint-Germain (PSG), terus mecuat ditengah kekosongan pelatih PSG.

Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi itu dikabarkan bisa saja hengkang dari usai sarannya ditolak, Kylian Mbappe.

Seperti yang dikabarkan Kylian Mbappe belum lama ini, resmi memperpanjang kontraknya bersama PSG hingga 30 Juni 2025.
 
Baca Juga: Tingkatkan Produksi Air Bersih, Pemkot Bandung Dukung Penuh Rehabilitasi IPAL Bojongsoang

Lewat kontrak terbarunya tersebut, membuatnya Mbappe memiliki suara untuk mengganti pemain maupun pelatih PSG.

Melansir dari El Nacional pada, Kamis, 16 Juli 2022, PSG saat ini sedang mencari pelatih baru untuk menggantikan Mauricio Pochettino.

Di antara beberapa nama kandidat, Lionel Messi dikabarkan merekomendasikan Marcelo Gallardo.
 
Baca Juga: Imbas Dilaporkan Ke Polisi, Nikita Mirzani Tantang Kekasih Dito Mahendra Duel Tinju, Berikut Profil Nindy Ayun

Marcelo Gallardo merupakan pelatih asal Argentina yang berhasil membawa River Plate menjuarai berbagai gelar sejak tahun 2014.

Tidak hanya itu, Gallardo juga pernah menjadi pemain PSG pada musim ‪2007-2008‬, sehingga La Pulga menyakini pilihannya tersebut.

Namun sayangnya, gagasan tersebut diisukan ditolak oleh Kylian Mbappe, yang memiliki suara yang lebih kuat dibandingkan Messi.
 
Baca Juga: Mau Tekan Angka Kekerasan? Jangan Takut Laporkan!

Menurut kabar yang beredar, Mbappe berharap sosok pelatih barunya memiliki nama besar dan berasal dari Eropa.

Jika rumor tersebut benar adanya, maka diprediksi bisa memicu terjadinya gesekan panas di dalam internal tim, khususnya antara Messi dan Mbappe.

Maka dari itu, hal tersebut tentu bisa membuat Messi tidak nyaman serta berpotensi hengkang dari raksasa Prancis itu.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x