Gelar Tes Parameter, Ketua NPCI Kota Bandung Adik Fachroji Pastikan Atletnya Siap Bertanding di Peparda Jabar

- 3 November 2022, 10:33 WIB
Tes paramater Bulutangkis
Tes paramater Bulutangkis /Miradin Syahbana /

 

BERITA KBB-National Paralimpik Comittee Indonesia (NPCI) Kota Bandung menggelar tes paramater kepada atlet yang akan bertanding di Peparda Jabar 2022. Tes parameter dilakukan secara bertahap ke 12 cabang olahraga yang dipertandingkan di Peparda Jabar 2022.

Ketua Umum NPCI Kota Bandung Adik Fachroji mengatakan tes parameter merupakan salah satu tahapan yang wajib dilakukan. Hal itu guna mengukur kemampuan atlet menjelang Peparda Jabar 2022.

"Tes parameter merupakan program NPCI Kota Bandung yang pelaksanaannya merupakam bagian dari persiapan Peparda. Ini dilakukan untuk mengukur kemampuan atlet yang masuk tim inti," tuturnya seusai menggelar tes parameter untuk angkat berat, Selasa 2 November 2022.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Hari Ini, Kamis 3 November 2022, Ada FYP, Bocah Petualang Hingga Misteri Dunia

Dia menambahkan, hingga saat ini sudah 3 cabor yang menggelar tes parameter yakni angkat berat, goalball dan atletik. Selanjutnya, ada bulutangkis, tenis meja hingga voli duduk.

"Hasil tes paramter mungkin ada beberapa atlet yang tidak semuanya memuaskan. Tapi mudah-mudahan yang menurun bisa segera meningkat lagi," tuturnya.

Dia mengatakan, ada salah satu faktor kenapa tes parameter baru digelar beberapa minggu jelas Peparda Jabar 2022. Itu tak lain belum adanya anggaran dari Pemkot Bandung.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari ini Kamis, 3 November 2022: Anda Hindari Memilih Masalah dengan Pasangan

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x