Lebih Hati-Hati Berburu Pelatih Baru Persib, Manajemen Buka Suara Soal Rumor Penunjukan Park Hang-seo

- 25 Juli 2023, 15:21 WIB
Persib membutuhkan pelatih baru untuk mendampingi Ciro Alves dan kawan-kawan mengarungi Liga 1.
Persib membutuhkan pelatih baru untuk mendampingi Ciro Alves dan kawan-kawan mengarungi Liga 1. /Website Persib
 

Berita KBB - Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono angkat bicara soal rumor Maung Bandung mendapuk eks pelatih Vietnam Park Hang-seo sebagai head coach baru pasca hengkangnya Luis Milla Aspas.

Dilansir situs resmi Persib, Teddy menepis rumor penunjukkan Park Hang-seo menjadi pelatih baru Maung Bandung. Belum ada kesepakatan yang dibuat antara pihak manajemen dengan sang coach.

Manajemen juga belum memutuskan siapa yang ditunjuk menjadi pelatih baru Persib, hanya menghubungi beberapa kandidat untuk negosiasi.

Baca Juga: Waspada, BMKG Prediksi Angin Kencang Berpotensi Landa Jawa Barat! Simak Peringatan Dini Cuaca 25-26 Juli 2023

“Di antara mereka sudah ada yang kita hubungi untuk bernegosiasi. Tapi, kita belum memutuskan apa-apa,” ujar Teddy, dikutip Berita KBB dari laman Persib Bandung.


Teddy menambahkan, bila sudah ada keputusan terkait siapa yang ditunjuk jadi pelatih baru Persib, maka pihaknya akan mengumumkannya kepada publik.


“Nanti, kalau sudah ada kepastian, kita pasti akan umumkan wilujeng sumping-nya,” tambah pria berkacamata ini.


Manajemen sendiri bersikap hati-hati dalam menyeleksi pelatih baru Persib, dengan kualifikasi utama harus bisa cepat beradaptasi dan mendapatkan hasil yang maksimal.


Pasalnya, hingga pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024, Maung Bandung belum meraih satu kemenangan pun. Di bawah Luis Milla, skuad Pangeran Biru hanya mampu membawa pulang 1 poin dari 3 pertandingan.

Baca Juga: Profil Bobby Joseph Artis yang Diciduk Atas Dugaan Kepemilikan Tembakau Sintetis, Pernah Terjerat Kasus Serupa

Teranyar, usai Milla hengkang dan kepelatihan ditangani caretaker Yaya Sunarya, Persib dilibas PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Makassar, Sulawesi Selatan dengan skor 2-4, Sabtu 22 Juli 2023 lalu.


Bila Persib Bandung salah memilih pelatih, maka situasi bisa semakin memburuk. Diketahui, skuad Marc Klok dkk ini berada di tengah bayang-bayang degradasi bersama Bhayangkara dan Arema, bercokol di peringkat 16 dengan raihan 3 poin dari 4 pertandingan.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x