Wisata Murah Meriah di Kota Malang Lengkap Beserta Harga Tiket Masuk

- 11 Juni 2021, 22:08 WIB
Kampung warna warni Malang
Kampung warna warni Malang /Travelingyuk

BERITA KBB- Salah satu tujuan wisata yang mengasyikkan karena suhu udaranya yang sejuk dan ribuan kuliner menggugah selera adalah kota Malang. Selain kuliner, tempat wisata di Kota Malang amat beragam dan tidak mahal.

Tak kalah dengan Yogyakarta, wisata di Kota Malang cenderung murah meriah. Anda tidak perlu khawatir kehabisan dana jika berkunjung ke Malang.

Tempat wisata murah meriah di kota Malang yang bisa Anda kunjungi antara lain :

  • Kampung Warna-warni

Tempat wisata yang berada di tengah kota ini menyuguhkan tempat instagrammable untuk berfoto ria. Penampilan perkampungan dengan warna-warna mencolok dan gambar tiga dimensi yang indah menjadikan pengunjung betah berlama-lama berada di tempat ini.

Tiket masuk kampung warna-warni saat ini dibanderol Rp5.000/orang dan untuk motor dikenai biaya parkir Rp3.000/kendaraan.

  • Pasar Apung

Pasar Apung
Pasar Apung Arahkata.co

Sebuah pusat perbelanjaan yang berisi warung makan dan cinderamata ini berada di kota Batu. Tepatnya di sebelah Museum Angkut. Anda juga bisa menyewa perahu dan menyusuri sungai di bawah pasar Apung ini dengan seorang pengayuh yang mengendalikan perahu.

Anda bisa masuk ke Pasar Apung secara gratis. Untuk parkir motor seharga Rp3.000/kendaraan dan mobil dikenakan tarif Rp8.000/kendaraan.

  • Taman Singha Merjosari

Taman kota yang berada di wilayah Merjosari, Dinoyo ini tidak memungut biaya untuk pengunjung. Anda bisa mengunjungi tempat ini di siang maupun malam hari. Ada permainan seperti ayunan dan taman bermain anak-anak.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x