Alhamdulillah, Semangat Belajar Anak Pelosok di NTT Tetap Tinggi Walau di Tengah Pandemi

- 11 Januari 2021, 22:51 WIB
Sejumlah anak menerima bantuan sepatu dari Lazis Darul Hikam, di Flores, NTT.
Sejumlah anak menerima bantuan sepatu dari Lazis Darul Hikam, di Flores, NTT. /Lazis DH

BERITA KBB - Pandemi berdampak pada semua bidang kehidupan, mulai dari perekonomian hingga dunia pendidikan.

Namun dibalik semua itu, masih ada semangat sejumlah anak dipelosok Nusa Tenggara Timur yang semangat menempuh pendidikan meskipun dalam keadaan kondisi serba sulit.

Untuk membantu meringankan beban anak-anak di pelosok NTT, LAZIS Darul Hikam menyalurkan 100 pasang sepatu yang disalurkan dalam lima tahap dan disebar ke beberapa daerah.

Baca Juga: Sertijab Ombudsman Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

Pada tahap pertama disalurkan 8 pasang sepatu di Desa Karot Ruteng, Kab Manggarai, NTT, Rabu 18 November 2020. Penyaluran kedua yaitu sebanyak 15 pasang sepatu di Rumah Yatim dan Dhuafa "Darul Muhklasin" Ruteng, Kab Manggarai, NTT.

Tahap ketiga disalurkan sebanyak  45 pasang sepatu di daerah Reo, Kab Manggarai, NTT. Sedangkan penyaluran keempat sebanyak 17 pasang sepatu di Daerah Kaca Borong, Manggarai Timur, NTT.

Penyaluran sepatu pelosok tahap kelima sebanyak 15 pasang diberikan kepada santri MI Al-Hidayah di Pulau Nuca Molas, NTT, Minggu, 27 Desember 2020. Menurut Aldi, untuk mencapai Pulau tersebut Tim LAZIS DH harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam 30 menit menggunakan sepeda motor, lalu menaiki perahu agar sampai ke Pulau Nuca Molas.

 Baca Juga: Menaker Ida Ungkap Tiga Kebijakan Perbaiki Ekosistem Ketenagakerjaan

Penyaluran diterima langsung oleh Kepala Sekolah MI Al-Hidayah Masni, dalam sambutannya Masni mengutarakan bahwa bantuan sepatu tersebut sangat bermanfaat dan diharapkan mampu mendatangkan kebaikan.

"Terimakasih telah memberikan bantuan berupa sepatu untuk anak-anak kami di MI Al-Hidayah. Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat dan mendatangkan kebaikan untuk kita semua, terutama saat kondisi sulit dan ditengah pandemi seperti sekarang," tutur Masni.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah