Gandeng Disdik Jabar, Gojek Ajak Ribuan Pelajar Bandung Jaga Lingkungan Sekolah

- 16 Mei 2024, 09:52 WIB
/istimewa/

BERITA KBB - Gojek, penyedia layanan on-demand dari Grup GoTo (BEI: GOTO), kembali mempertegas komitmennya dalam menciptakan dampak positif bagi lingkungan dan menciptakan generasi penerus yang kreatif.

Kali ini, untuk memeriahkan Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap 2 Mei, Gojek bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat resmi membuka program School Creative Hub 2024 tahun ke-6 dengan tema “From Passion to Action”.

Drs. Wahyu Mijaya, SH., M.Si. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat (tengah) mengapresiasi langkah Gojek mendukung kesadaran generasi muda untuk menjaga lingkungan di Bandung Raya dengan melibatkan siswa siswi SMP-SMA melalui School Creative Hub

Baca Juga: Dukung Program Mudik Gratis Pemprov Jabar, Ini Dia Beragam Voucher Gojek Cuma-Cuma untuk Pemudik!

School Creative Hub (SCH) 2024 merupakan sebuah bentuk komitmen Gojek kepada anak muda dengan mengadakan ragam inisiatif yang menstimulus lahirnya kreativitas, mendukung jaga lingkungan dan inovasi anak muda sejak dini.

School Creative Hub 2024 yang dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi bandung ini terdiri dari 2 kegiatan besar, yaitu Content Creative Competition dan Gen-Z Workshop

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Drs. Wahyu Mijaya, SH., M.Si. dalam Pembukaan SCH 2024 menyampaikan, “Saya mengapresiasi School Creative Hub 2024 yang diselenggarakan secara kolaboratif antara Grup GoTo dengan pemerintah Provinsi Jawa Barat. Saya doakan seluruh peserta yang mengikuti program ini dapat menerapkan ilmu yang didapat untuk memberikan manfaat kepada masyarakat khususnya kepada lingkungan di Provinsi Jawa Barat.”

Baca Juga: Emak Hemat Gojek Berikan Solusi Kelola Keuangan Rumah Tangga, Ini Caranya!

Wahyu menambahkan,“SCH merupakan salah satu bentuk pengenalan Ekonomi Digital, Ekonomi Hijau dan Ekonomi Kreatif. Ketiganya adalah tiga sektor ekonomi masa depan yang akan tumbuh dengan pesat. Kuasailah ketiganya untuk mewujudkan Indonesia yang makin maju dan sejahtera menuju Indonesia juara.”

SCH 2024 akan diikuti oleh lebih 2000 peserta yang merupakan siswa-siswi dari lebih 60 sekolah pada jenjang SMP-SMA di bandung Raya yang juga mengikuti kompetisi:

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah