Sudah Ikhlas, Ridwan Kamil ; Eril Saat Ini Sudah Tenang dan Bahagia

- 13 Juni 2022, 19:14 WIB
Petugas menggotong peti jenazah Eril saat akan dimakamkan di Cimaumg, Kabupaten Bandung, Senin, 13 Juni 2022.
Petugas menggotong peti jenazah Eril saat akan dimakamkan di Cimaumg, Kabupaten Bandung, Senin, 13 Juni 2022. /Humas Jabar/

Tak lupa dalam kesempatan tersebut, Kang Emil juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan doa yang dipanjatkan oleh berjuta-juta orang.

Baca Juga: Profil Muzammil Hasballah, Alumni ITB Yang Adzan Saat Pemakaman Eril, Anak Ridwan Kamil

"Saya saksikan berjuta-juta doa dipanjatkan, kedatangan kami ke sini pun diiringi dukungan dan doa dari masyarakat," ucapnya.

Ungkapan rasa terima kasih juga ditujukan kepada Presiden RI Joko Widodo, Wapres Ma'ruf Amin, dan para Menteri, khususnya Kementerian Luar Negeri yang sudah banyak membantu mulai dari proses pencarian, hingga pemulangan jenazah Eril ke Tanah Air.

"Kami ucapkan terima kasih, khususnya kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang sudah sangat membantu, Pak Wapres, para Menteri, khususnya Menteri Luar Negeri melalui KBRI Swiss yang sangat luar biasa menemani kami," tuturnya.

Baca Juga: Mengenal Sejarah Gedung Pakuan Di Bandung, Tempat Jenazah Eril Disemayamkan

Sejak dinyatakan hilang pada 26 Mei 2022, di Sungai Aare, Bern, Swiss, Eril kemudian diketemukan sudah meninggal dunia pada 8 Juni 2022.

Selama 14 hari tersebut Kang Emil dan keluarga dibantu KBRI Bern berupaya keras dan terus fokus pada pencarian Eril.

"Mohon maaf selama 14 hari kemarin ada hal-hal yang kurang berkenan dan tidak nyaman, semata-mata kami berusaha berikhtiar sebaik-baiknya sambil berdoa," ungkapnya.

Baca Juga: Tidak Diundang, Rara Pawang Hujan Hadir Di Prosesi Pemakaman Almarhum Eril, Netizen Heran dan Kesal

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x