Jenazah Eril Telah Diberangkatkan dari Gedung Pakuan Menuju Pemakaman Keluarga di Cimaung

- 13 Juni 2022, 11:09 WIB
Jenazah Eril telah diberangkatkan dari Gedung Pakuan menuju Cimaung./pikiran-rakyat.com
Jenazah Eril telah diberangkatkan dari Gedung Pakuan menuju Cimaung./pikiran-rakyat.com /

BERITA KBBJenazah Eril sudah diberangkatkan menuju pemakaman keluarga di Cimaung, Bandung pagi ini, Senin 13 Juni 2022.

Situasi di depan Gedung Pakuan terlihat dipadati ratusan masyarakat dan petugas kepolisian serta awak media yang bertugas.

Diketahui Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum tampak hadir di Gedung Pakuan dan Walikota Bandung Yana Mulyana.

Ketua Umum PSSI yakni Mochamad Iriawan atau biasa disapa Iwan Bule juga tampak hadir.

Pada saat jenazah Eril akan dimasukkan ke dalam mobil jenazah terdengar gema masyarakat melantunkan tahlil dan sholawat.

Di belakang jenazah Eril terlihat Ridwan Kamil menggendong anak ketiganya yakni Arkana, sedang mengiringi.

Pada saat di mobil Ridwan Kamil sempat melambaikan tangan kepada masyarakat yang sudah memenuhi Gedung Pakuan sejak pagi.

Diketahui mobil jenazah yang membawa jenazah Eril meninggalkan Gedung Pakuan pada Pukul 09.08WIB.

Rencananya akan melewati jalan Wastukencana, Tol Pateur, Tol Seroja, lalu akan sampai di titik terakhir yakni tempat pemakaman di Cimaung, Bandung.

Halaman:

Editor: Syamsul Maarif

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x