Dilantik jadi MenPAN RB, Azwar Anas Langsung Dicurhati Hengky Kurniawan Soal Pegawai Honorer

- 8 September 2022, 22:40 WIB
Menpan RB Abdulalh Azwar Anas
Menpan RB Abdulalh Azwar Anas /Sulistio Mokodongan/Laman Menpan.go.id

BERITA KBB - Eks Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dilantik oleh Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 7 September 2022.

Ucapan selamat pun mengalir dari berbagai kalangan. Di antaranya dari Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan melalui akun Instagram pribadinya @hengkykurniawan.

"Selamat Mas @azwaranas.a3 atas pelantikannya sebagai Menpanrb," kata Hengky.

Baca Juga: BPOM Izinkan Produsen Kecap dan Saus ABC Gunakan Pengawet Mengandung Sulfur Dioksida dan Asam Benzoat

Hengky menaruh harapan besar atas dilantiknya Azwar Anas sebagai MenPAN RB yang baru. Terutama solusi terkait tenaga honorer yang menurut Hengky menjadi permasalahan di setiap daerah.

Hengky berharap para tenaga honorer yang ada saat ini di Pemkab Bandung Barat bisa diangkat menjadi Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (P3K).

"Semoga bisa memberikan solusi bagi tenaga honorer yang saat ini menjadi persoalan di Pemerintah Daerah. Semoga tenaga honorer bisa di akomodir menajdi P3K dan membantu kinerja Pemerintah Daerah," kata Hengky.

Baca Juga: Raffi Ahmad dan Andre Taulani akan di laporkan oleh Firdaus Oibowo karena istilah sultan

Azwar Anas akan melanjutkan tugas Tjahjo Kumolo menjadi MenPAN-RB, yang meninggal dunia pada awal Juli lalu. Sebelum dilantik menjadi MenPAN RB, Azwar atas pernah menduduki sejumlah jabatan.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x