Keren! Bupati Kang Hengki Pastikan Pemerataan Sarana dan Prasarana Pendidikan Akan Merata Hingga Pelosok Desa

- 19 Mei 2023, 13:09 WIB
Pemerataan Sarana dan Prasarana Pendidikan di Bandung Barat Hingga Pelosok Desa Jadi Prioritas Utama Kang Hengki
Pemerataan Sarana dan Prasarana Pendidikan di Bandung Barat Hingga Pelosok Desa Jadi Prioritas Utama Kang Hengki /

BERITA KBB- Pendidikan di wilayah Kabupaten Bandung Barat harus merata dan berkualitas. Hal ini yang menjadi harapan besar bagi Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan agar mutu pendidikan semakin meningkat.

Kang Hengki, panggilan akrabnya, mengatakan bahwa pendidikan tak hanya milik orang kota saja tapi juga harus menjangkau ke pelosok desa. Sehingga, sebagai bupati Kang Hengki akan memastikan sarana dan prasarana di sekolah-sekolah, terutama di pelosok desa telah menjadi prioritas Pemkab Bandung Barat.

Itu karena, kata Hengki, sarpras pendidikan merupakan hal yang sangat penting dalam mendukung proses belajar dan mengajar.

Baca Juga: Sinopsis Bidadari Surgamu 19 Mei 2023, Namira Mulai Cemburu Lihat Andrew Dekat dengan Angel

“Tentunya, ini sudah jadi perhatian kita bersama, bagaimana fasilitas pendidikan yang merata diharapkan bisa meningkatkan mutu pendidikan bagi semua warga di KBB. Alhamdulillah secara bertahap perbaikan ruang kelas setiap tahun kami lakukan,” kata Bupati, Jumat, 19 Mei 2023.

Kang Hengki, jika fasilitas pendidikan dalam keadaan baik, maka secara otomatis akan berdampak pada pembentukan dan peningkatan mutu pada sumber daya manusia (SDM) yang cerdas serta berkualitas.

“Sudah seharsunya sektor pendidikan ini diperahtikan dengan baik. Oleh karena itu, saya juga minta di Dapodik data harus dibuat se-real mungkin. Input semua data mana saja yang harus diprioritaskan perbaikannya,” tegas Bupati.

Lebih lanjut Bupati menambahkan, perbaikan dan pembangunan ruang kelas akan dilanjutkan pada 2024 dengan sumber pendanaan dari APBD dan APBN.

Baca Juga: 40 Link Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2023 Ke-115 Keren Lengkap Dengan Cara Download

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x