Kerjasama Biogas Wangi dari LPPM ITB Dan Pemda KBB, Solusi Limbah Kohe Dan Bermanfaat Untuk Petani & Peternak

- 14 Agustus 2023, 10:26 WIB
 Prof Lienda A Handojo dari LPPM ITB ( kedua kanan ) bersama Dinas Peternakan KBB, Camat Lembang dan Peternak sapi di desa Jayagiri Lembang
Prof Lienda A Handojo dari LPPM ITB ( kedua kanan ) bersama Dinas Peternakan KBB, Camat Lembang dan Peternak sapi di desa Jayagiri Lembang /

BERITA KBB- Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan menyambut baik rencana kerjasama dengan LPPM ITB untuk hibah alat Biogas Wangi.

Menurut Hengki, kerjasama ini nantinya akan ditindaklanjuti dengan pembuatan nota kesepahaman atau
Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemkab Bandung Barat dengan LPPM ITB.

"Tentunya kami sangat mengepresiasi rencana LPPM ITB yang akan membantu masyarakat. Kita akan segera tindaklanjuti dengan membuat MOU," ujarnya sesuai kegiatan di Lembang, Minggu 13 Agustus 2023.

Baca Juga: Ini Beragam Kemudahan yang Bisa Dinikmati Pemakai Kendaraan Listrik!

Dia menambahkan, nantinya hasil dari kerjasama ini akan menjadi produk-produk andalan dari Kabupaten Bandung Barat. Untuk itu, pihaknya akan mendukung penuh adanya inovasi dari para akademisi tersebut.

"Kerjasama ini nantinya bisa menjadi karya masyarakat khususnya petani kopi hingga stevia. Kita akan dukung penuh," ucap Kang Hengki.

Sementara itu, Ketua Kelompok Keahlian Teknologi Pengolahan Biomassa dan Pangan Fakultas Teknologi Industri (FTI) ITB Prof. Dr. Ir. Lienda Aliwarga Handojo, M.Eng mengucapkan terima kasih kepada Bupati KBB Hengki Kurniawan yang turut bersama-sama mendukung program pengabdian kepada masyarakat.

Baca Juga: Ada Tayo’s Dino Kingdom Adventure Hingga Pororo The Wizard, Simak Jadwal Mentari TV Senin 14 Agustus 2023

"Kami menitipkan kepada Bupati KBB Kang Hengki Kurniawan semoga program Pengabdian kepada Masyarakat dari Lembaga Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (LPPM) ITB bisa terus terjalin," ujarnya.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x