Kembangkan Kompetensi dan Daya Saing, Talenta Unggul Indonesia Tersertifikasi IndonesiaNEXT 2020

- 16 Desember 2020, 05:56 WIB
General Manager CSR Telkomsel Andry P. Santoso saat memaparkan program IndonesiaNEXT 2020 yang di gelar oleh Telkomsel yang bertajuk "Agile Talent in Crisis" secara virtual melalui Zoom, MAXstream, dan YouTube Live di Jakarta, Selasa 15 Desember 2020.
General Manager CSR Telkomsel Andry P. Santoso saat memaparkan program IndonesiaNEXT 2020 yang di gelar oleh Telkomsel yang bertajuk "Agile Talent in Crisis" secara virtual melalui Zoom, MAXstream, dan YouTube Live di Jakarta, Selasa 15 Desember 2020. /Corpcomm Telkomsel

Di tahap bootcamp area yang diselenggarakan secara daring selama 5–7 hari, peserta akan mengikuti pelatihan komunikasi dan presentasi serta pembekalan tentang industri untuk menghadapi babak kualifikasi yang akan menyaring tiga peserta terbaik di tiap regional untuk berpartisipasi di bootcamp tingkat nasional.

Peserta yang berhasil lolos ke tahap bootcamp tingkat nasional akan kembali mengikuti berbagai pelatihan dan pembekalan materi secara daring selama 5–7 hari.

Setelahnya, para peserta akan melakukan presentasi ide di depan panelis yang meliputi pimpinan Telkomsel, pemimpin industri, praktisi, dan tenaga profesional.

Baca Juga: SEDANG TAYANG!!! Link Live Streaming Ikatan Cinta, Al Ijinkan Reyna Telepon Nino, Gentle Banget

Nantinya, pengumuman pemenang dari IndonesiaNEXT 2020 akan dilakukan di program terpisah pada 2021 mendatang. Telkomsel juga memberikan reward khusus bagi para pemenang. Informasi lebih lanjut mengenai IndonesiaNEXT 2020 dapat diakses di www.indonesianext.id.

"Kami berharap, para peserta dapat memaksimalkan potensi dirinya melalui IndonesiaNEXT 2020 sebagai salah satu program CSR unggulan Telkomsel dan menjadi talenta digital yang mampu berkontribusi besar dalam menggerakkan industri yang terus mengalami perubahan secara dinamis. Dengan begitu, Indonesia akan memiliki lebih banyak sumber daya manusia berkualitas yang mampu memajukan Indonesia sebagai bangsa dan negara yang berdaya saing tinggi," pungkas Denny.***

 

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah