Kenali Tanda-tanda Kolesterol Tinggi

- 4 Oktober 2021, 04:48 WIB
Apa Itu Kolesterol? Dan cara menurunkan kolesterol tinggi
Apa Itu Kolesterol? Dan cara menurunkan kolesterol tinggi /Pixabay/

BERITA KBB - Mengenali tanda-tanda kolesterol yang tinggi, akan sangat membantu menghindari penyakit yang lebih berbahaya.

Gaya hidup dan pola makan yang tidak sehat, stres, merokok, berat badan berlebih, malas bergerak merupakan faktor yang menyebabkan kolesterol meningkat.

Kolesterol yang seimbang sangat bagus untuk tubuh, akan tetapi jika lemak yang terdapat dalam darah, otak, empedu, dan hati empedu tinggi, akan berbahaya bagi kesehatan.

Baca Juga: 7 Ide Makanan Sehat dan Mudah untuk Sarapan, Turunkan Kadar Kolesterol hingga Kurangi Risiko Penyakit Jantung

Kolesterol yang dihasilkan oleh hati sekitar 800 miligram, belum kolesterol yang didapat dari apa yang dikonsumsi, seperti produk hewani yaitu susu, telur, daging, dan sebagainya.

Lalu, cara mengolah dari produk hewani tersebut dengan cara digoreng menggunakan minyak sayur yang mengandung trans fat, juga ikut menambah kadar kolesterol dalam darah.

Jika tubuh sudah menghasilkan kolesterol berlebih, maka akan memberikan sinyal. Dilansir BERITA KBB yang dikutip dari Instagram @drzaidulakbar.tv pada tanggal 1 September 2021 tanda-tanda kolesterol tinggi sebagai berikut:

Baca Juga: Cara Atasi Kesemutan dan Kolesterol Tinggi Akibat Terlalu Banyak Makan Daging Kambing

1. Nyeri bagian tengkuk

2. Nyeri bagian dada

3. Mudah lelah

4. Nyeri kaki, mudah kesemutan

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x