Tips Parenting dari Elly Risman Untuk Para Ibu yang Sendirian Mengurus Rumah Tangga

- 27 Maret 2022, 09:55 WIB
 Ilustrasi pola asuh anak / Screenshot  Youtube Dunia Parenting
Ilustrasi pola asuh anak / Screenshot Youtube Dunia Parenting /Youtube Dunia Parenting

BERITA KBB-Seorang ibu dengan segala macam pekerjaan rumah tangganya sangat tidaklah mudah untuk dilakukan sendiri.

Ditengah kesibukannya untuk mengurus anak, terlebih memiliki buah hati yang masih kecil.

Pakar ilmu parenting Elly Risman membagikan tipsnya untuk para ibu yang sedang menangani urusan rumah tangganya seorang diri.
 
Baca Juga: Profil dan Biodata Sabda Aheesa Pacar Wulan Guritno yang Baru Saja Merayakan Ulang Tahun

Tanpa bantuan suami maupun asisten rumah tangga.

Menurut Elly Risman, untuk mengatasinya seorang ibu harus bisa memelihara diri terlebih dahulu.

Karena apapun kegiatannya, seorang yang kelelahan atau bahkan kurang tidur akan menyebabkan sang ibu tidak mudah mengontrol emosinya.
 
Baca Juga: Lirik Lagu dan Terjemahan Its You by Seizairi yang Bisa Bikin Hati Wanita Luluh

Di lain sisi, seorang ibu juga akan menjadi tidak cermat dalam banyak hal, termasuk diantaranya adalah menilai dan memecahkan masalah.

Elly Risman menyampaikan bahwa memelihara diri yang paling baik dilakukan adalah tidur.

Dengan tidur maupun beristirahat sejenak, seorang ibu akan mendapatkan ketenangan dari riweh nya pekerjaan rumah tangga yang tak pernah ada hentinya.
 
Baca Juga: Dukung UMKM, Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana Perintahkan SKPD dan BUMN Belanja Produk Lokal

Karena tidak ada defisit yang paling buruk di dunia ini kecuali defisit untuk tidur.

Jika lelah, istirahat sejenak. Bahkan Elly Risman menyarankan untuk seorang ibu agar tidak memaksakan untuk menyelesaikan semua pekerjaannya sekaligus.

Salah satu cara mudah menurut Elly Risman yang juga mendekatkan seorang ibu dengan anak-anak nya adalah dengan beristitahat sejenak sambil tiduran.

Tidur-tiduran dengan anak sambil membacakan cerita adalah jadi pilihan yang paling baik menurut pakar parenting Elly Risman.***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x