Unik dan Menarik, Viral di Tik Tok Seorang Ibu Asal Malang Keliling Tawarkan Jasa Setrika Pakaian

- 14 September 2021, 20:08 WIB
/
BERITA KBB-Viral di Tik Tok seorang ibu asal Malang, Jawa Timur tawarkan jasa setrika baju keliling. Netizen berikan komentar pujian.
 
Tik Tok saat ini telah menjadi media banyak orang untuk menyalurkan cerita, hobi, dan kreativitas dalam bentuk video musik pendek.
 
Banyak kejadian-kejadian viral dan menghebohkan yang bersumber dari Tik Tok. Bahkan ada beberapa konten kreator Tik Tok yang diundang ke acara TV karena konten yang dibuatnya viral ditonton oleh banyak orang.
 
 
Begitupun dengan kejadian viral yang cukup menyita perhatian banyak orang khususnya para Warganet yang satu ini.
 
Beredar sebuah video di Tik Tok yang dibagikan oleh akun @budeenurul yang memperlihatkan seorang ibu-ibu asal Malang, Jawa Timur yang menawarkan jasa setrika baju keliling. 
 
Video yang diunggah sejak tanggal 12 September 2021 lalu tersebut telah ditonton lebih dari 200ribu kali, dan mendapatkan banyak tanggapan sekaligus apreasiasi dari netizen.
 
 
Dari video tersebut nampak seorang ibu-ibu tengah menyetrika baju di atas meja yang didesain untuk dapat dibawa pindah-pindah tempat.
 
Diketahui bahwa sang ibu adalah Seseorang yang bekerja menawarkan jasa setrika keliling. Menggunakan motor ibu tersebut membawa peralatan setrika, dan dengan cekatan sang ibu terlihat menyetrika lipatan-lipatan baju seragam sekolah.
 
Pada meja setrika yang terletak di atas motor tertulis kalimat, "Gosok Pakaian Langsung di Rumah Anda. Cepat Rapih," dikutip oleh Berita KBB dari unggahan video Tik Tok @budeenurul.
 
 
Komentar netizen atas perjuangan ibu penyedia jasa setrika keliling ini sangat positif. Banyak yang mengapresiasi pemikiran kreatif dari ibu tersebut, karena menganggap bahwa penyedia jasa setrika keliling ini sangat jarang, bahkan dapat dikatakan belum ada.
 
Netizen juga mengakui bahwa menyetrika pakaian adalah pekerjaan yang cukup berat untuk dikerjakan. Meskipun terlihat ringan namun sering kali rasa malas membebani para ibu-ibu rumah tangga.
 
"wah keren ini. sangat membantu ya bagi ibu-ibu yang malas setrika," tulis akun @Darma_123.
 
 
Bahkan netizen yang lain pun ada yang ikut berandai-andai, jika jasa setrika ada di tempatnya maka dia akan menjadi langganan.***
 
 
 

Editor: Ade Bayu Indra

Sumber: Tik Tok @budeenurul


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah