Wajib Ditonton! 5 Drama Korea Terbaru yang Akan Tayang di Bulan Januari Tahun 2022, No 1 Ghost Doctor

- 13 Januari 2022, 15:50 WIB
Drama Ghost Doctor
Drama Ghost Doctor /Instagram/@tvn_drama /

BERITA KBB-Drama Korean terbaru selalu dinantikan oleh para penggemar setianya, di bulan Januari ini akan ada 5 drama Korea terbaru yang akan tayang.

Mengawali Tahun 2022, ada beberapa drama Korea yang akan tayang diantaranya: Ghost Doctor, Tracer, No Thank You 2, Dr. Park's Clinic, dan Through The Darkness.

Peberapa pemain drama Korean terbaru yang akan tayang tersebut merupakan artis yang tak asing lagi di dunia per-drakor-an.

Baca Juga: Siapakah Habib Kribo, Simak Biodata Lengkapnya Ada Nama Asli, Keturunan, Profesi Hingga Akun IG

Contohnya seperti Rain yang pernah sukses dalam drama Korea yang berjudul Full House, Kim Bum yang pernah bermain di Boys Before Flower bersama Lee Min Ho.

Berikut 5 daftar drama Korea terbaru yang akan tayang di bulan Januari 2022 sebagaimana BERITA KBB kutip dari laman Instagram @kdramatalkk pada Kamis, 13 Januari 2022.

1. Ghost Doctor

Sinopsis: Drama Korea yang menceritakan tentang Cha Young Min, seorang dokter berbakat namun sombong dan egois.

Suatu hari sang doktor mengalami kejadian yang aneh, rohnya merasuki tubuh orang lain yaitu Go Seung Tak.

Baca Juga: Profil dan Biodata Habib Kribo, Narasumber Diundang di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier

Go Seung Tak memiliki kepribadian yang berlawanan dengan Cha Young Min, yang membuat semuanya jadi rumit adalah ketika keduanya berada dalam satu tubuh.

Pemain: - Rain sebagai Cha Young Min
        - Kim Bum sebagai Go Seung Tak
        - Uee sebagai Jang Se Jin
- Son Na Eun sebagai Oh Soo Jeong

Baca Juga: Profil dan Biodata Habib Kribo, Narasumber Diundang di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier

2. Tracer

Sinopis: Kisah drama yang berkisar pada kehidupan penyidik pajak yang juga dikenal sebagai 'Tracers'.

Mereka bekerja untuk Korea's National Tax Service yang dipimpin oleh seorang Kepala Divisi Perpajakan 5 yang bernama Hwang Do Ju.

Dalam Divisi Perpajakan 5 tersebut beranggotakan Seo Hye Young dan Oh Young sebagai bawahannya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Abdul Gafur Mas'ud Bupati Penajam Paser Utara, Kaltim Lengkap Umur Kena OTT KPK

Pemain: - Im Si Wan sebagai Hwang Do Ju
- Go Ah Sung sebagai Seo Hye Young
- Park Yung Woo sebagai Oh Young
- Chu Sang Mi sebagai Min So Jeong

3. NoT hank You 2

Sinopsis: Drama Korea ini adalah sekuel kedua dari 'No, Thank You' yang tayang pada 2020-2021 yang lalu.

Drama Korea No Thank You 2 ini merupakan adaptasi dari serial webtoon.

Bercerita tentang kehidupan Min S Rin yang sudah menjadi seorang menantu.

Seluruh kehidupannya berjalan dengan lancar, hingga akhirnya sesuatu tak terduga terjadi.

Pemain: - Park Ha Sun sebagai Min Sa Rin

Baca Juga: Profil dan Biodata Abdul Gafur Mas'ud Bupati Penajam Paser Utara, Kaltim Lengkap Umur Kena OTT KPK

4. Dr. Park's Clinic

Sinopsis: Drama Korea yang merupakan adaptasi dari serial weebtoon ini berkisah  tentang Dr Park Won Jang yang ingin diakui di bidangnya sehingga ia memilih untuk membuka klinik sendiri.

Namun, terlepas dari harapan kesuksesan kliniknya, bisnis yang sedang dijalaninya ternyata tak berjalan dengan baik.

Sementara ia berjuang mempertahankan kliniknya, ia juga berjuang karena menderita kerontokan rambut.

Pemain: - Lee Seo Jin sebagai Dr. Park Won Jang
- Ra Mi Ran sebagai Sa Mo Rim

Baca Juga: Trending di Twitter, inilah Link Nonton Live Streaming Legal Film Eternals yang Diperankan oleh Angelina Jolie

5. Though The Darkness

Sinopsis: Drama yang menceritakan seputar kehidupan profiler kriminal yang ditugaskan untuk membaca pikiran para pembunuh berantai.

Song Ha Young adalah salah satu profiler yang terbaik di bidangnya, ia melakukan perjalanan ke dalam pikiran kompleks para pembunuh berantai.

Pemain: - Kim Nam Gil sebagai Song Ha Young
- Ryeo Un sebagai Jung Woo Joo
- Kim So Jin sebagai Yoon Tae Gu
- Jin Seon Kyu sebagai Guk Young Seo

Demikian 5 daftar drama Korea yang wajib ditonton dan tayang di bulan Januari 2022.***

 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x