BTS Rayakan Ulang Tahun ARMY Dengan Kolaborasi Bersama Google, Simak Cara Lihat Balon I Purple You Berikut Ini

- 9 Juli 2022, 09:40 WIB
BTS Rayakan Ulang Tahun ARMY Melalui Video Musik ‘Yet To Come’ Versi MyBTStory.
BTS Rayakan Ulang Tahun ARMY Melalui Video Musik ‘Yet To Come’ Versi MyBTStory. /Instagram @bts.bighitofficial/

BERITA KBB - Selain BTS yang berulang tahun pada 13 Juni, fans mereka ARMY juga memiliki tanggal ulang tahun pada 9 Juli.

Terkenal sering berlaku manis pada fans, kali ini BTS juga rayakan ulang tahun ARMY melalui kolaborasi dengan Google.

Tidak hanya itu, akan ada Vlog yang diunggah di YouTube BTS setiap hari sabtu. Vlog tersebut adalah video pribadi keseharian member BTS.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Ondel Ondel Rasa Yang Dulu Pernah Ada, Ada Lucky Perdana dan Raisya Bawazier

Setiap Vlog juga memiliki tema yang berbeda, mulai dari drive vlog, camping vlog, cooking vlog, woodcarving, dan lainnya.

Vlog seperti ini juga pernah BTS lakukan di tahun 2019 saat mereka rehat dari aktivitas selama satu bulan.

Pada 9 Juli 2022, BTS berkolaborasi dengan Google dan merilis Galeri BTS X Street melalui platform seni dan budaya mereka.

Baca Juga: Spoiler Melur Untuk Firdaus Episode 25 Tayang Sabtu 9 Juli 2022, Firdaus Harus Rela Kehilangan Melur

Ada berbagai karya seni yang dibagikan dan alasan mengapa para member memilih karya-karya tersebut.

Salah satunya adalah Suga yang memilih sebuah karya gambar kucing yang sedang tertidur.

Selain itu, Google juga memasukkan acara khusus ke fitur mesin pencarian, yaitu hadirnya balon-balon berwarna ungu.

Baca Juga: Bursa Transfer AS Roma : Jose Mourinho Ngebet Datangkan Striker Ini, Peluang Besar Tapi Sanggup Bayar Gajinya?

Berikut ini cara melihat balon ungu dan mendengar "I purple you" dari member BTS untuk ARMY:

  • Masukkan kata kunci "BTS" di kotak pencarian Google

  • Setelah muncul hasil pencarian, akan muncul hati berwarna ungu di samping nama BTS

  • Tekan hati ungu tersebut

  • Setelah ditekan, akan muncul balon-balon berwarna ungu

  • Tekan balon berbentuk hati agar bisa mendengar member BTS mengucapkan "I purple you"

  • Mic dengan warna member akan jatuh dari balon berbentuk hati

  • Jika ingin mengakhiri balon, maka tekan "x" di sudut kanan bawah layar

Demikian cara lihat balon-balon ungu dan suara "I purple you" dari member BTS di hari ulang tahun ARMY.*

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah