Mengerikan, India Catatkan Rekor Kasus Harian Positif Covid-19 di Dunia Dengan 332.503 Positif Covid-19

- 23 April 2021, 20:07 WIB
Gelombang kenaikan kasus Covid-19 di India menyebabkan Indonesia menutup pernerbangan.*
Gelombang kenaikan kasus Covid-19 di India menyebabkan Indonesia menutup pernerbangan.* /PMJ News/Dok Net

Dalam data tersebut, Amerika Serikat (AS) hingga saat ini masih menempatkan posisi pertama tingkat kasus Covid-19 dunia dengan total kasus 3.668.742 dengan penambahan kasus baru dalam 24 jam terakhir sebanyak 66.691 orang.

Meningkatnya Covid-19 di India dibarengi sejak ribuan orang mandi massal di Sungai Gangga, yang merupakan festival keagamaan terbesar di dunia.

Baca Juga: Cantiknya Sang Ambassador Lisa BLACKPINK, Merek Pakaian Celine dan MaJalah Vogue Habis Terjual

Menurut laporan, orang-orang dalam jumlah besar berdesak-desakan di tepi sungai.

Bulan April 2021 menjadi tingkat kasus Covid-19 tertinggi di Negeri Gujarat. Kasus tahun ini lebih tinggi dibanding September 2020 lalu yang berada di kisaran 97.000 kasus.

Sementara itu, Indonesia saat ini kasus terkonfirmasi mencapai 1.626.812 dengan penambahan kasus positif dalam 24 jam terakhir mencapai 6.243 orang. Angka ini menempatkan Indonesia di urutan ke-18 untuk kasus total Covid-19 secara global.

Baca Juga: India Hadapi Tsunami Covid-19, 127 Warganya Malah Masuk RI, Legislator: Pemerintah Harus Tutup Pintu Masuk

Di Asia Tenggara, Indonesia menempati urutan pertama dengan kasus dan jumlah kematian Covid-19, kemudian disusul Filipina, Malaysia, Singapura dan Thailand.

Brunei Darussalam dan Laos tercatat sebagai negara dengan kasus Covid-19 terendah di Asia Tenggara.

Brunei mencatat kasus 223, 3 kematian dan 210 orang sembuh. Sedangkan Laos hanya memiliki 99 kasus dan 49 orang telah sembuh.***

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x