Jumlah Penduduk Jabar Mencapai 48,27 Juta Jiwa, Kabupaten Bogor Terbanyak

- 22 Januari 2021, 05:47 WIB
/BPS Jabar

Menelisik data yang ada, jumlah penduduk Jabar menurut kabupaten/kota yang paling besar ada di Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Agensi Kang Daniel Mengonfirmasi Rencananya untuk Kembali Aktif

Dengan luas geografis sebesar 7,66 persen wilayah Jabar, Kabupaten Bogor dihuni oleh 5,43 juta penduduk atau 11,24 persen penduduk Jabar.

Jumlah penduduk terbesar kedua terdapat di Kabupaten Bandung dengan jumlah penduduk sebanyak 3,62 juta orang, yaitu sebesar 7,51 persen.

Sementara jumlah penduduk paling kecil di Kota Cirebon dan Kota Banjar dengan jumlah penduduk masing-masing sebanyak 333,3 ribu atau sebesar 0,69 persen dan 200,97 ribu atau sebesar 0,42 persen.

Baca Juga: Kunjungi KPK, Ini Yang Diminta Sandiaga Uno Soal Pencegahan Korupsi di Kementriannya

BPS Jabar juga menyebutkan mayoritas  penduduk Jabar didominasi oleh generasi Z dan milenial.

Proporsi generasi Z sebanyak 27,88 persen (13,37 juta orang) dari total populasi dan generasi milenial sebanyak 26,07 persen (12,5 Juta orang) dari total populasi Jabar.

"Kedua generasi ini termasuk dalam usia produktif yang dapat menjadi peluang untuk mempercepat percepatan pertumbuhan ekonomi," ucap Dyah. 

Baca Juga: Terungkap, Jumlah Penduduk Indonesia 271 Juta Jiwa Dengan Perempuan Lebih Banyak

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah