Doa Kadang-kadang Saja, Anjuran Gus Baha

- 31 Desember 2021, 11:05 WIB
Gus Baha
Gus Baha /Tangkap Layar youtube Shihab dan Shihab


BERITA KBB - "DOA itu kadang-kadang saja, tapi jagalah iman," pesan Gus Baha.

Menurut Gus Baha, kita semua mendapat rahmat Allah itu, jauh sebelum kita bisa berdoa dan mengenal Allah.

Hal itu menunjukkan semua hal berasal dari Allah.

Baca Juga: Profil dan Biodata Robby Purba yang Mengidap Tumor Payudara dan Habis Operasi

Contoh sederhana adalah seperti anak kecil. Mereka ketika main kelereng, kadang berburu burung, atau ayam, main apa saja. Mereka merasa senang.

Sementara anak kecil pada waktu itu belum kenal Allah dan dia juga tidak berdoa untuk bahagia.

Namun anehnya setelah tumbuh dewasa, kok untuk bahagia itu banyak sekali syaratnya?

Baca Juga: Profil dan Biodata Shirley Margaretha, Pemeran Bu Nawang di Sinetron Putri Untuk Pangeran

"Harus punya uang, harus punya istri yang menerima dia, tetangga yang baik hati, banyak minatnya," kata Gus Baha.

Muslim diajak untukmencoba berpikir. Padahal waktu masih polos– waktu masih kecil, dia gampang bahagia.

Hal itu berarti rasa senang itu adalah anugerah, pemberian, atau rahmat dari Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Baca Juga: Gus Baha: Kalau Kamu Merasa Hebat buktikan dengan Ini

"Makanya jangan menjadi PNS jika membuatmu kafir, jangan jadi pejabat jika malah membuatmu kafir," saran Gus Baha.

Kafir di sini bukan diartikan sebagai non muslim ya. Kafir yang dimaksud Gus Baha adalah mengingkari nikmat Allah dan lupa akan rasa bahagia yang pernah dialami sejak kecil.

"Itu apa-apaan? Rahmatnya Allah itu ada, bahkan jauh sebelum kamu minta, sudah diberi!" jelas Gus Baha.

Baca Juga: Sinopsis Dewi Rindu 31 Desember 2021, Rangga Disuruh Menikahi Dewi Secepatnya

Jadi maksud dari tausiyah Gus Baha di sini adalah jangan membatasi kebahagiaanmu dengan memberikan syarat terhadap diri sendiri. Bahwa kamu bisa bahagia hanya dengan pencapaian tertentu.

Lalu ketika sudah menjadi PNS ataupun menjadi pejabat kamu sulit bahagia. Padahal kamu sejak masih kecil belum mengenal Tuhan, belum mengenal profesi yang kamu inginkan. Kamu sudah bisa bahagia kok.

Inti dari dari tausiyah Gus Baha kali ini adalah seperti itu. Jadinya seorang muslim harus menyadari betapa rahmat Allah itu sangat luas sekali dan sudah turun jauh sebelum kamu meminta untuk diberikan rahmat.

Rahmat Allah sudah turun, jauh sebelum kamu berdoa.

Hal paling penting bagi seorang muslim adalah penguatan Iman. Yaitu untuk yakin kepada Allah bahwa segalanya sudah dijamin oleh Allah Subhanahu wa Ta'ala dan bisa berbahagia dengan mudah.***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: TikTok Audio Ummat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x