Pandemi Covid-19 Melandai, Masjid Baiturrahman, Pondok Dustira, KBB, Gelar Halal Bihalal

- 15 Mei 2022, 15:50 WIB
Pandemi Covid-19 Melandai, Masjid Baiturrahman, Pondok Dustira, KBB, Gelar Halal Bihalal
Pandemi Covid-19 Melandai, Masjid Baiturrahman, Pondok Dustira, KBB, Gelar Halal Bihalal /Miradin Syahbana/Berita KBB /

Dia menambahkan, Masjid Baiturrahman tengah melakukan pembangunan perluasan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di wilayahnya. Rencananya, salah satu titik yang dibangun adalah ruang kelas TPA/TKA.

"Insya Allah mohon doanya kami akan terus memperluas masjid Baiturrahman dan membangun ruang kelas TPA/TKA," tuturnya.

Baca Juga: Makna Minal Aidin Wal Faizin, Bukan Mohon Maaf Lahir dan Batin, Lantas Mengapa Bersandingan? Berikut Penjelas

Hal senada dikatakan Ketua Yayasan Darurrahman Mamat Setiawan. Menurut dia, progres pembangunan yang sudah dilakukan 2 tahun 10 bulan telah mencapai 62,11 persen.

" Sisa pembangunan sekitar 37, 89 persen lagi. Mohon doanya agar bisa selesai 100 persen saat bertepatan dengan Hari Raya Besar Iduk Adha," tutur Mamat Setiawan.

Menurut dia, pembangunan Masjid Baiturrahman tak terlepas dari peran semua pihak. Mulai dari warga hingga tokoh masyarakat seperti Bapak Nevi Hendri.

"Melalui Bapak Nevi Hendri bantuan dana untuk pembangunan mencapai Rp 100 juta," katanya.

Baca Juga: Momentum Iktikaf : Memaknai Ramadhan Dengan Penuh Keikhlasan

Sementara itu, Nevi Hendri yang merupakan Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Bandung Barat ini mengatakan dana pembangunan Masjid Baiturrahman berasal dari dana aspirasi di tahun 2021.

"Mudah-mudahan dana aspirasi ini menjadi lahan ibadah. Total dana aspirasi yang diberikan kepada masyarakat sendiri mencapai Rp 1,5 Miliar," tuturnya.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah