BMKG: Ada Gerhana Bulan Penumbra 25 Maret 2024 Mendatang, Berikut Daerah yang Dapat Menyaksikan dan Waktunya

- 19 Maret 2024, 10:58 WIB
Menyambut Gerhana Bulan 29 Oktober 2023: Bacaan dan Tata Cara Shalat Gerhana/Dok. Freepik.com
Menyambut Gerhana Bulan 29 Oktober 2023: Bacaan dan Tata Cara Shalat Gerhana/Dok. Freepik.com /

Menurut peta gerhana bulan penumbra 25 Maret 2024 yang disajikan BMKG, seluruh fase gerhana dapat disaksikan di wilayah Amerika Utara, Amerika Tengah dan sebagian besar Amerika Selatan.

Sementara sebagian wilayah Amerika Selatan, sebagian Afrika barat dan sebagian besar Eropa baru mulai menyaksikan gerhana saat bulan baru terbenam.

Baca Juga: Berikut Doa Gerhana Bulan Untuk ibu hamil Lengkap Arab dan Artinya

Diketahui, gerhana bulan penumbra 25 Maret 2024 ini menjadi satu-satunya gerhana yang dapat disaksikan di Indonesia. Untuk tiga gerhana lainnya, dapat disaksikan di belahan dunia lainnya.

Ketiga gerhana yang tidak dapat diamati di Indonesia itu yakni gerhana matahari total yang bakal terjadi pada Senin 8 April 2024, gerhana bulan sebagian pada Rabu 18 September 2024, dan gerhana matahari cincin Rabu 2 Oktober 2024.

BMKG juga menyebut bahwa gerhana bulan penumbra 25 Maret 2024 ini merupakan anggota ke 64 dari 71 anggota pada seri Saros 113. Gerhana bulan serupa yang berasosiasi dengan gerhana kali ini terjadi pada 14 Maret 2006.

Sementara di masa depan, gerhana bulan penumbra yang berasosiasi dengan gerhana 25 Maret 2024, akan terjadi pada 5 April 2042 mendatang, yang juga dapat disaksikan dari Indonesia.***

Halaman:

Editor: Lizikri Damar Tanjung Novela Andelin

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x