Ucapan Selamat Hari Pramuka 14 Agustus 2022 Kobarkan Semangat Pramuka!

- 12 Agustus 2022, 09:37 WIB
Ucapan selamat Hari Pramuka 14 Agustus 2022 penuh motivasi.
Ucapan selamat Hari Pramuka 14 Agustus 2022 penuh motivasi. /Freepik.com/Freepik

BERITA KBB- Berikut tersedia ucapan memperingati selamat Hari Pramuka 14 Agustus 2022 yang akan digelar dalam waktu dekat ini.

Hari Pramuka Nasional diperingati sebagai hari lahirnya gerakan pramuka di Indonesia. Gerakan pramuka dibentuk dengan tujuan untuk mendidik para muda mudi bangsa agar memiliki sikap tangguh, semangat, dan bermoral.

Di dunia, gerakan pramuka disebut dengan Scouting atau Scout Movement. Gerakan pramuka di prakarsai oleh Robert Baden Powell, yakni Anggota Angkatan Darat di Inggris.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam Hari Ini Di Final Piala AFF U-16, Live Di Indosiar

Untuk memperingatinya, berikut tersedia beberapa ucapan selamay Hari Pramuka yang akan diperingati tanggal 14 Agustus 2022, dilansir dari berbagai sumber.

1. Telah menua usiamu tertelan oleh dimensi waktu, sudah tua usiamu, namun semangatmu selalu hidup. Selamat ulang tahun Pramukaku.

2. Tak terasa, sudah tua usiamu. Walau tua, semangatmu tak pernah menua. Selamat Hari Pramuka.

Baca Juga: Jadwal Acara Net TV Jum'at, 12 Agustus 2022, Ada Fakta +62 dan Top Spot

3. Menjadi tua itu tidak penting, menjadi bermanfaat itu yang penting. Selamat Hari Pramuka.

4. Pramuka mengajarkan kebersamaan, kedisiplinan, kemandirian jiwa korsa dan semangat pantang menyerah. Selamat Hari Pramuka.

5. Selamat Hari Pramuka. Semoga pemuda Indonesia menjadi lebih mempunyai manfaat untuk mengangkat bangsa Indonesia.

Baca Juga: Jadwal Acara TRANSTV 12 Agustus 2022, Ada Pagi - Pagi Ambyar dan Bikin Laper

6. Selamat Hari Pramuka. Semoga dari gerakan Pramuka lahir pemimpin-pemimpin muda Indonesia masa depan.

7. Pramuka membentuk kepribadian, mental, fisik, daya juang, kepemimpinan, keberanian, dan hal baik lainnya. Selamat Hari Pramuka.

8. Gerakan Pramuka akan selalu hadir dan bersedia setulus hati untuk mendidik calon-calon penerus generasi bangsa. Selamat Hari Pramuka

9. Pada detik-detik yang menyengsarakan, jangan pernah kehilangan harapan. Ingat, hujan lebat dihasilkan dari mendung yang gelap. Selamat Hari Pramuka.

Baca Juga: Jadwal Acara TRANS7 Jum'at, 12 Agustus 2022, Ada Si Unyil dan Jejak Si Gundul

Itulah berbagai ucapan selamat Hari Pramuka yang bisa diunggah ke media sosial dengan semangat yang terus berkobar sebagai pemuda dan pemudi bangsa.

Selamat Hari Pramuka.***

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah