Sodik Mudjahid Ajak Pilih Pemimpin yang Benar Saat Sosialisasi Empat Pilar

27 Februari 2023, 21:52 WIB
Anggota DPR MPR RI Sodik Mudjahid, pada acara Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Daerah Pemilihan Sosdapil, di Kampus SMA Darul Hikam Non Asrama, Jalan Supratman, Kota Bandung, Minggu, 26 Februari 2023. /Ade Bayu Indra/Berita KBB/

BERITA KBB - Memilih pemimpin haruslah sesuai dengan kriteria, yang amanah, jujur, dan mengutamakan kepentingan rakyat.

 

Niat ikhlas memilih pemimpin seperti presiden dan calon dewan yang baik dan yang bagus, adalah amal soleh.

Hal itu dikatakan oleh anggota DPR MPR RI Sodik Mudjahid, pada acara Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Daerah Pemilihan Sosdapil, di Kampus SMA Darul Hikam Non Asrama, Jalan Supratman, Kota Bandung, Minggu, 26 Februari 2023.

Baca Juga: Mengatasi Minimnya Jumlah Rumah Sakit di kabupaten, Oetomo Hospital hadir di Kabupaten Bandung

"Saat kita memilih pemimpin niat ikhlas karena Allah, insyaAllah itu adalah perjuangan dan akan menjadi amal soleh," katanya.

 

Anggota Fraksi Partai Gerindra Periode 2019 - 2024 Dapil Jabar itu pun menambahkan bahwa semua niat baik akan dicatat oleh Allah.

 

Pada acara yang diikuti ratusan peserta dari komunitas Tri SM dan SMC Kota Bandung dan Kota Cimahi itu, Sodik Mudjahid yang juga sebagai Ketua Yayasan Darul Hikam mengajak warga berdoa diberikan pemimpin yang baik, tidak hanya menjelang Pemilu saja, karena Allah akan turun tangan kalau memperkenankan doa hamba-Nya.

Baca Juga: 25 Tahun Angkut Wisatawan, Gajah Thailand Alami Cacat Punggung

"Biasakan kita berdoa pada Allah supaya diberikan pemimpin yang baik, yang amanah, yang sesuai harapan seluruh masyarakat Indonesia," tambahnya.

 

Salah satu alasan memilih pemimpin yang baik menurut Sodik supaya benar-benar bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

 

"Pemipin yang baik insyaAllah akan melaukan tugasnya dengan baik, tidak hanya mengandalkan politik uang karena itu adalah pendidikan politik yang buruk," ujar Sodik.

Baca Juga: Sinopsis Film Komedi Princess and Seven Kung Fu Masters, Tayang di Global TV Senin 27 Februari 2023 Malam Ini

Sementara itu, terkait sosialisasi Empat Pilar MPR RI Sodik membahas Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara, UUD Tahun 1945 sebagai Konstitusi Negara serta Ketetapan MPR, NKRI sebagai Bentuk Negara, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai Semboyan Negara.

 

Dengan kuaatnya empat pilar tersebut, maka persatuan dan kesatuan bangsa makin kuat pula, dan diharapkan mampu diimplementasikan guna menjaga dan mempertahankan keutuhan bangsa.

 

"Pelaksanaan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan penguatan dan pemahaman tentang peran empat pilar, sehingga segala perbedaan akan menjadi kekuatan untuk mempertahankan NKRI dari berbagai tantangan yang terjadi, sehingga masyarakat Indonesia akan lebih mencintai negaranya," pungkasnya.***

 

Editor: Ade Bayu Indra

Tags

Terkini

Terpopuler